Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Hingga Juli 2018, Kunjungan Wisman ke Indonesia Capai 9,06 Juta

Capaian tersebut mengalami kenaikan 12,92 persen dibandingkan kunjungan wisman pada tahun sebelumnya 8,03 juta kunjungan wisman.

Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Hingga Juli 2018, Kunjungan Wisman ke Indonesia Capai 9,06 Juta
TRIBUNNEWS.COM/SYAHRIZAL
Konpres BPS 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTABadan Pusat Statistik menyatakan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia secara kumulatif sejak Januari hingga Juli 2018 mencapai 9,06 juta kunjungan.

Capaian tersebut mengalami kenaikan 12,92 persen dibandingkan kunjungan wisman pada tahun sebelumnya 8,03 juta kunjungan wisman.

Adapun, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada Juli 2018 mencapai 1,54 juta kunjungan, mengalami kenaikan sebesar 12,10 persen dibanding jumlah kunjungan wisman pada Juli 2017 yang berjumlah 1,37 juta kunjungan.

Kepala Badan Pusat Statistik Suhariyanto menyatakan, kunjungan wisman pada Juli 2018 terbilang menggembirakan karena naik cukup signifikan.

“Mengikut tren sebelumnya di mana selalu terjadi kenaikan jumlah wisman, di mana penduduk Amerika dan Eropa sudah masuk libur musim panas,” kata Suhariyanto, Senin (3/9/2018) di Kantor Pusat BPS, Jakarta.

Baca: 5 Fakta Menarik Choi Siwon Super Junior Selama di Indonesia

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di Indonesia pada Juli 2018 mencapai rata-rata 59,30 persen atau naik 1,78 poin dibandingkan dengan TPK Juli 2017 yang tercatat sebesar 57,52 persen. Demikian pula, jika dibanding TPK Juni 2018, TPK hotel klasifikasi bintang pada Juli 2018 mengalami kenaikan sebesar 7,26 poin.

Adapun, rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel klasifikasi bintang selama Juli 2018 tercatat sebesar 1,73 hari, terjadi penurunan 0,16 poin jika dibandingkan keadaan Juli 2017.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas