Angkasa Pura Tutup Jalan Perimeter Utara, Warga Protes Pembangunan Runway 3 Bandara Soetta
Setidaknya 145 kepala keluarga dan 715 jiwa di RW 15 terdampak oleh pembangunan runway 3 Bandara Soekarno-Hatta.
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Jalan Perimeter Utara Bandara Soekarno-Hatta ditutup paksa oleh warga Rawa Rengas, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.
Penyekatan paksa oleh warga tersebut merupakan bentuk protes warga Rawa Rengas yang menuntut keadilan pihak PT. Angkasa Pura II soal pembangunan Runway 3 Bandara Soekarno-Hattta.
Dari pantauan TribunJakarta.com, Jalan Perimeter Utara dari ujung M1 hingga titik tengah perimeter ditutup oleh warga menggunakan tumpukan kayu, potongan pohon pisang, hingga memalangkan sepeda motor di tengah jalan.
Spanduk besar berwarna kuning bertuliskan keluhan warga yang terdampak pembangunan Runway 3 menghiasi Jalan Perimeter Utara Bandara Soekarno-Hatta.
"Harga Mati.....!!!!! Bayarkan hak kami, eksekusi bukan solusi jika terjadi... Bahkan kami siap mati untuk pertahankan tanah kelahiran kami," begitu tulisan di spanduk unjuk rasa warga di Jalan Perimeter Selatan.
Baca: Setelah Faldo Maldini, Giliran Mardani Ali Sera yang Prediksi Hasil Putusan MK 28 Juni Nanti
Sedangkan di Jalan Perimeter Utara tertulis spanduk, "AMDAL DIMANA...? Pembangunan Bandara Soekarno-Hatta tak memberikan kesejahteraan dan memarjinalkan masyarakat Rawa Rengas."
Saking rapatnya penyekatan, kendaraan roda dua maupun roda empat tidak bisa melintas.
Akibatnya, kendaraan dari arah Bandara Soekarno-Hatta yang mau menuju Tangerang harus memutar jalur ke arah Bojong Renged.
Baca: Google Siap Beri Dukungan OS Android Q untuk Ponsel-ponsel Buatan Huawei Ini
"Jadi kalau kami ini tetap unjuk rasa ke Angkasa Pura II Bandara Soekarno-Hatta. Menuntut agar tanah kami cepat dibayarkan atau hak-hak kami ini cepat dibereskan, karena selama ini kami merasa dirugikan dengan adanya pembangunan runway 3 ini," kata Wawan Setiawan selaku koordinator unjuk rasa di lokasi, Senin (24/6/2019).
Pasalnya, menurut Wawan, selama pembangunan Runway 3, warga Rawa Rengas dirugikan bukan hanya dari segi materi.
Imbas dibangunnya proyek nasional tersebut, mereka tak dapat hidup tenang lantaran teriknya panas matahari hingga jalan yang dipenuhi genangan dan banjir yang melanda meski hujan turun hanya sesaat.
"Ketika panas gini, ngebulnya minta ampun. Terus kedua ketika ini hujan, wilayahnya kami becek dan banjir," keluh Wawan.
Diketahui sebagian tanah tersebut merupakan tanah sengketa dari beberapa pihak sehingga warga RW 015 tersendat pembebasan lahan mereka.
Wawan mengatakan, setidaknya 145 kepala keluarga dan 715 jiwa di RW 15 yang terdampak pembangunan runway 3 Bandara Soekarno-Hatta.