Menjelang Siang, Rupiah Masih Melemah di Posisi Rp 14.198 Per Dolar AS
Mengutip Bloomberg, pukul 10.43 WIB, rupiah pasar spot berada pada level Rp 14.198 per dolar AS atau melemah 0,02%.
Editor: Choirul Arifin
![Menjelang Siang, Rupiah Masih Melemah di Posisi Rp 14.198 Per Dolar AS](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/20140103_223858_jual-dolar-as.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar rupiah belum mampu bangkit di hadapan dolar Amerika Serikat (AS), Selasa (1/10/2019).
Mengutip Bloomberg, pukul 10.43 WIB, rupiah pasar spot berada pada level Rp 14.198 per dolar AS atau melemah 0,02%. Rupiah telah melemah tujuh hari berturut-turut 0,80%.
Pada kurs Jakarta Interbank Spot Dollar (Jisdor), rupiah ke Rp 14.196 per dolar AS atau melemah 0,16%.
Kurs dolar AS tampak perkasa pada transaksi perdagangan Selasa (1/10) pagi.
Mengutip data Reuters, pada pukul 08.30 waktu Singapura, indeks dolar naik ke atas level 99,459. Ini merupakan level tertinggi sejak 12 Mei 2017.
Analis Monex Investindo Futures Faisyal mengatakan, koreksi rupiah didominasi oleh aksi demonstrasi lanjutan yang terjadi kemarin.
Baca: Jokowi Tak Menjawab Pertanyaan Wartawan tentang Penangkapan Musisi Ananda Badudu
Unjuk rasa yang terus berlangsung dari pekan lalu membuat investor asing enggan masuk ke pasar keuangan dalam negeri.
Ekonom Bank Permata Josua Pardede menambahkan, efek kembali memanasnya perang dagang akan menekan rupiah hari ini.
Baca: Fahri Hamzah dan Budiman Sudjatmiko Resmi Angkat Koper dari Senayan
Terlebih, Presiden AS Donald Trump menyerukan pembatasan investasi perusahaan AS ke China.
"Ini merupakan babak baru dari ketegangan sebelum pertemuan negosiasi dagang yang direncanakan di Oktober," kata dia, kemarin.
Reporter: Yudho Winarto
Artikel ini tayang di Kontan dengan judul Pukul 10.43 WIB: Rupiah ke Rp 14.198 per dolar AS, loyo tujuh hari berturut-turut