Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kawasan Industri Jababeka Siapkan Workshop untuk Tenant

Tenant KIJA yang ingin mengikuti workshop ini perlu mendaftar via website atau aplikasi HR Forum Jababeka di playstore

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kawasan Industri Jababeka Siapkan Workshop untuk Tenant
HANDOUT
Komunitas HRD Forum Jababeka. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengelola kawasan industri Jababeka di Timur Jakarta menyediakan workshop gratis untuk tenant yang masuk.

Paket ini dijalankan lewat program 20.20.20. untuk ikut menyukseskan program pemerintah demi menciptakan sumber daya manusia (SDM) unggul, berupa rangkaian workshop sebanyak 20 kali selama 2020 untuk tenant.

Human Resources (HR) Director PT Kawasan Industri Jababeka (KIJA) Reza Widyaprastha dalam keterangan pers tertulis kepada Tribunnews menjelaskan, program 20.20.20 terinspirasi dari hasil pertemuan bulanan yang dilakukan secara rutin oleh HR Forum Jababeka.

HR Forum Jababeka merupakan sebuah komunitas HRD tenant KIJA binaan HR Jababeka dengan sekitar 800 anggota untuk mendorong iklim investasi di KIJA tetap kondusif dan aman.

Di komunitas ini HR Jababeka berusaha mengakomodir segala aspirasi, seperti mensosialisasikan info terbaru seputar tenaga kerja atau memberi solusi terbaik dari setiap permasalahan ketenagakerjaan yang dialami tenant.

Baca: Anies Baswedan Kantongi Restu Istana Lanjutkan Revitalisasi Monas, Mensesneg Minta Ini. . .

Untuk 2020 ini, KIJA mencoba membuat terobosan melalui peluncuran program 20.20.20 dengan harapan agar bisa menjawab segala permasalahan yang dialami sebagian tenant sekaligus bisa meningkatkan skill para pengelola SDM.

Baca: Profil JB Smarlin: Anak Buruh Tani di Blitar, Dipercaya Pak Harto Jadi Arsitek Pembangunan Indonesia

Reza menjelaskan, program 20.20.20 sengaja dibuat karena KIJA merasa berkepentingan membantu pemerintah dalam menciptakan SDM yang unggul. Karena, untuk mencapai hal tersebut perlunya peningkatan kemampuan pengelola SDM.

Baca: Politisi Gerindra Andre Rosiade Punya Kekayaan Rp 25,1 Miliar, Mengoleksi Mercedes-Benz S350AT

BERITA REKOMENDASI

"Kami menjalankan program tersebut kami karena percaya kesejahteraan suatu perusahaan bisa tercipta lewat HRD-nya," ujarnya.

Mereka yang dapat ilmu dari program ini diharapkan bisa meneruskan ke perusahaan masing-masing untuk bisa menciptakan iklim kerja yang suportif, kondusif, sejahtera tapi juga memberi ruang bagi karyawan untuk berkembang.

Ia menambahkan, satu sesi workshop bisa diikuti 40 peserta dari perwakilan perusahaan dengan materi seputar hal-hal yang perlu dikuasai karyawan HRD, seperti cara membuat KPI ( Key Performance Indicators ) atau cara merancang career development untuk karyawan.

"Workshop akan dimulai 11 Februari 2020, antusias pesertaluar biasa. Seat untuk workshop perdana sudah full booked," ujar Reza.

Tenant KIJA yang ingin mengikuti workshop ini perlu mendaftar via website atau aplikasi HR Forum Jababeka di playstore dan kemudianmelakukan login dan mendaftar workshop yang ingin diikuti.

Rudy Subrata, General Manager PT Kawasan Industri Jababeka Tbk menyatakan mendukung penyelenggaraan program 20.20.20 ini.


Dia yakin program tersebut bisa memberi nilai tambah bagi tenant yang berinvestasi di KIJA , selain dukungan infrastruktur dan fasilitasnya.

"Kami tidak hanya membangun infrastruktur dan fasilitas agar tenant merasa nyaman berinvestasi di Kawasan Industri Jababeka. Dalam segala segi tenaga kerja, kami memiliki pembinaan yang sangat intens karena ada pertemuan rutin setiap bulan HRD para tenant dan sekarang ada workshop gratis untuk peningkatan skill," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas