Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Hari Ini Pendaftaran Kartu Pra Kerja Gelombang II sampai Pukul 16.00 WIB, Berikut Cara dan Syaratnya

Pendaftaran Kartu Pra Kerja gelombang dua sampai hari ini, Kamis (23/4/2020). Untuk mendapatkan bantuan total Rp 3.550.000, inilah cara dan syaratnya.

Penulis: Rica Agustina
Editor: Sri Juliati
zoom-in Hari Ini Pendaftaran Kartu Pra Kerja Gelombang II sampai Pukul 16.00 WIB, Berikut Cara dan Syaratnya
PRAKERJA.GO.ID
Pendaftaran Kartu Pra Kerja gelombang dua sampai hari ini, Kamis (23/4/2020). Untuk mendapatkan bantuan total Rp 3.550.000, inilah cara dan syaratnya. 

3. Insentif survey kebekerjaan senilai Rp 50 ribu (3 kali)

Sehingga total insentif dan batuan yang didapatkan peserta Kartu Pra Kerja yakni sebesar Rp 3.550.000.

Penyebab Gagal Dapatkan Kartu Pra Kerja

Direktur Komunikasi Manajemen Pelaksanaan Kartu Pra Kerja, Panji Winanteya Ruky menjelaskan pemilihan peserta dilakukan berdasarkan pengacakan sistem di laman prakerja.go.id.

Meski demikian, pihak pelaksanaan tetap akan mendahulukan usulan penerima manfaat yang didata oleh Kementerian dan Lembaga (K/L).

"Benar-benar acak. Namun yang diacak adalah peserta dengan NIK pendaftar yang juga didata oleh K/L terkait," ujar Panji Winanteya Ruky dikutip dari Kompas.com.

Panji Winanteya Ruky mengatakan, masyarakat umum memiliki peluang masuk di sistem pengacakan apabila masih ada ruang di gelombang pendaftaran yang sedang diselenggarakan.

Berita Rekomendasi

"Jika masih ada ruang di gelombang, maka masyarakat umum bisa juga masuk pengacakan," terangnya.

Selain itu, agar bisa lolos sebagai peserta Kartu Prakerja 2020, pendaftar harus melewati tahapan tes seleksi yang meliputi tes motivasi dan kemampuan dasar selama kurang lebih 15 menit.

(Tribunnews.com/Rica Agustina, Kompas.com/Muhammad Idris)

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas