Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ekonom INDEF: Penguatan Rupiah Bersifat Temporer dan Rentan Terkoreksi

Hal tersebut bisa dilihat dari cadangan devisa (cadev) yang meningkat, namun tidak sejalan dengan kinerja rupiah.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ekonom INDEF: Penguatan Rupiah Bersifat Temporer dan Rentan Terkoreksi
KOMPAS IMAGES
Papan informasi kurs valas di salah satu gerai Bank Mandiri Tbk. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ekonom INDEF Bhima Yudhistira mengatakan, tren penguatan rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini masih bersifat 'temporer' dan rentan terkoreksi.

Ia menjelaskan, hal tersebut bisa dilihat dari cadangan devisa (cadev) yang meningkat, namun tidak sejalan dengan kinerja rupiah.

"Penguatan rupiah masih temporer dan rentan terkoreksi. Buktinya data cadev yang meningkat belum sejalan dengan kinerja rupiah," ujar Bhima, kepada Tribunnews, Senin (8/6/2020).

Perlu diketahui Bank Indonesia (BI) melaporkan cadev per akhir Mei 2020 mengalami kenaikan dibandingkan bulan sebelumnya.

Baca: IHSG Diprediksi Sulit Lanjutkan Penguatan

Kenaikan tersebut dari 127,9 miliar dolar AS pada April menjadi 130,5 miliar dolar AS pada Mei lalu.

Menurut Bhima, meskipun mengalami peningkatan, namun indikasi kenaikannya dipengaruhi oleh penarikan utang luar negeri pemerintah.

Baca: PLN: Tagihan Listrik yang Melonjak Bisa Dicicil, Bayar 60 Persen Dulu. . .

Berita Rekomendasi

"Cadev per Mei naik 130,5 miliar USD, meskipun angka cukup tinggi tapi ini lebih menggambarkan upaya pemerintah yang gencar terbitkan surat utang," jelas Bhima.

Ia juga menilai para investor masih mengincar surat utang pemerintah yang imbal hasilnya 7,4 persen untuk tenor 10 tahun, masih menjadi yang tertinggi di Asia Pasifik versi Asian Development Bank (ADB).

Sebelumnya, nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) memang mengalami penguatan pada hari ini hingga mencapai level Rp 13.825 di arena pasar spot pada pukul 10.00 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas