Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Loyo, Rupiah Kembali Dekati Level Rp 14.500 Per Dollar AS

Rupiah melemah 90 poin atau 0,63 persen dibandingkan penutupan sebelumnya pada level Rp 14.378 per dollar AS.

Editor: Sanusi
zoom-in Loyo, Rupiah Kembali Dekati Level Rp 14.500 Per Dollar AS
KONTAN/Carolus Agus Waluyo
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dollar AS pada awal perdagangan di pasar spot Jumat (3/7/2020) kembali melemah.

Mengutip data Bloomberg pukul 09.09 WIB rupiah berada pada level Rp 14.468 per dollar AS.

Rupiah melemah 90 poin atau 0,63 persen dibandingkan penutupan sebelumnya pada level Rp 14.378 per dollar AS.

Kepala Riset dan Edukasi PT Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan sentimen negatif masih membayangi pergerakan aset berisiko. Pasar khawatir dengan penularan Covid-19 yang terus meninggi.

Baca: Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Melonjak Rp 13.000 Menjadi Rp 928.000 per Gram

Baca: Faisal Basri: Nilai Tukar Rupiah Sulit Menguat hingga Akhir Tahun

“Rupiah masih berpeluang melemah hari ini dengan sentimen negatif tersebut. Apalagi sejumlah aktivitas ekonomi dibatasi di beberapa negara yang mengalami kenaikan kasus Covid-19, termasuk Indonesia.

Adapun peningkatan kasus Covid-19 terjadi di beberapa negara yang lebih dulu membuka ekonominya seperti AS, China, Jerman, Korsel, dan sebagainya.

Di Indonesia, kenaikan kasus Covid-19, juga masih meningkat dengan laju yang tidak berbeda dari negara lainnya.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, ketegangan hubungan antara AS dan China terkait pemberian sanksi ke pejabat China yang menyetujui Undang-Undang keamanan Hong Kong oleh Kongres AS, juga menambah sentimen negatif.

Pergerakan rupiah juga akan terdorong oleh membaiknya data tenaga kerja AS Non-farm Payroll yang memberikan sentimen positif kepada aset berisiko. Data ini bisa menahan pelemahan rupiah tidak terlalu dalam.

Ariston memproyeksikan rupiah hari ini akan bergerak pada kisaran Rp 14.250 per dollar AS sampai dengan Rp 14.430 per dollar AS.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Melemah, Rupiah Kembali Dekati Rp 14.500 Per Dollar AS "

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas