Induk Usaha Rumah.com Raih Pendanaan Rp 3,2 Triliun
Kinerja keuangan perusahaan selama beberapa tahun terakhir telah memungkinkan untuk berinvestasi secara agresif
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PropertyGuru Group, induk usaha Rumah.com, mengumumkan telah mendapatkan tambahan investasi senilai 300 juta dolar AS Atau setara Rp3,2 Triliun.
Pendanaan itu didapat dari investor global TPG dan KKR melalui KKR Asian Fund III.
Chairman of The Board PropertyGuru Group Olivier Lim mengatakan investasi ini datang pada saat yang luar biasa untuk PropertyGuru di mana dengan pertumbuhan pendapatan 24 persen (y-o-y).
"PropertyGuru melebihi perkiraan tahun 2019 dan terus memimpin di Asia Tenggara dengan menguasai 57 persen pangsa pasar atau empat kali dari kompetitor terdekat," urainya, Kamis (3/9/2020).
Pendanaan tersebut akan mempercepat strategi pertumbuhan PropertyGuru di semua pasar utama saat Group meningkatkan investasinya untuk memenuhi kebutuhan yang berkembang pesat dalam ekosistem properti.
Dukungan berkelanjutan dari TPG (selama lima tahun terakhir) dan KKR (selama dua tahun terakhir) akan membuat PropertyGuru berinvestasi lebih lanjut di area pertumbuhan strategis yang teridentifikasi.
Baca: Genjot Pembiayaan Properti, Bank Pelat Merah Ini Gandeng Intiland Tawarkan Program KPR 3 on 3
"Tahun ini, di tengah realitas bisnis yang berubah, kekuatan platform kami yang terbukti telah memperkuat kepemimpinan pasar relatif kami dan memberikan peluang baru untuk mempercepat pertumbuhan organik dan anorganik dengan investasi baru," tutur Olivier.
Chief Executive Officer and Managing Director PropertyGuru Group Hari V. Krishnan mengatakan, kinerja keuangan perusahaan selama beberapa tahun terakhir telah memungkinkan untuk berinvestasi secara agresif.
"Investasi tambahan dari TPG dan KKR akan memungkinkan kami untuk terus membangun platform properti terpercaya di Asia Tenggara, dan mempercepat momentum kami di pasar utama seperti Malaysia dan Vietnam. Kami membantu pencari properti untuk 'Mencari. Membiayai, & Memiliki' rumah mereka," ucap Hari.