Bersih-bersih di Sungai Kalisari Dorong Kelestarian Lingkungan dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat
Bank BRI melalui program "BRI Bersih-Bersih Kali" telah mengembalikan fungsi dan peran Sungai Kalisari Kampung Pelangi
Editor: Content Writer
Sedangkan, yang masih dapat diberdayakan akan diolah menjadi barang-barang yang memiliki nilai jual, seperti pot bunga plastik dan hiasan/dekorasi rumah plastik.
Selain sampah yang dapat diolah menjadi uang, sarana dan prasarana yang dibangun di pinggiran sungai seperti taman bermain dan ruang terbuka kini telah dimanfaatkan bersama oleh masyarakat.
Dengan menjadi tempat berkumpulnya warga, daerah sekitaran sungai tersebut menjadi potensi berkembangnya ekonomi bagi warga sekitar.
Untuk itu, dalam rangka memberikan layanan perbankan yang mudah dijangkau warga sekitar sungai, BRI melalui AgenBRILink memberikan layanan transaksi perbankan seperti setor dan tarik tunai, pembayaran tagihan listrik, air, BPJS, telepon, pembelian pulsa, pembayaran cicilan, setoran pinjaman dan transaksi lainnya.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkapkan, Pemerintah Provinsi mengapresiasi program yang telah dilakukan Bank BRI ini, dalam rangka mendorong kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian dan kebersihan sungai di tengah kota.
“Kami menyambut baik dan berterima kasih kepada BRI yang sudah menata dan membenahi Sungai Kalisari menjadi bersih dan asri seperti ini. Namun yang paling penting, BRI telah memberikan contoh dan edukasi kepada masyakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, mulai dari edukasi sampah sampai pada penataan dan pembangunan fasilitas untuk masyarakat. Tugas kami selanjutnya adalah menjaganya,” Tegas Ganjar saat meninjau langsung kawasan Sungai Kalisari bersama Direktur Utama Bank BRI, Sunarso pada Minggu (25/10/2020).
"Melalui program bersih-bersih kali ini kami ingin mengedukasi pentingnya lingkungan sungai yang sehat. Nyatanya, jika sungai dibersihkan, ditata dan dijaga, keberadaannya dapat membawa banyak manfaat bagi warga yang hidup di sekitarnya. Ini sesuai dengan komitmen Kami bahwa kehadiran BRI dapat memberikan dan men-deliver value kepada masyarakat. Sampah yang dibuang akan kita kelola namun keberlanjutan dari program ini sangat bergantung pada perilaku masyarakat. Mari kita menjaga Bersama,” tutup Sunarso.(*)