Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kawasan Rest Area Jalan Tol Ditransformasi Jadi Ekosistem Digital

Kerjasama ini diharapkan dapat mempercepat proses transformasi digital ekosistem rest area di seluruh tol milik Jasa Marga Group

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kawasan Rest Area Jalan Tol Ditransformasi Jadi Ekosistem Digital
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Kendaraan parkir di antara tanda pembatas jaga jarak di rest area Palm Square Km 13,5 Tol Jakarta-Tangerang, Banten, Jumat (29/5/2020). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com , Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Jasamarga Related Business (JSRB), anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) kerjasama strategis dengan PT Netzme Kreasi Indonesia (Netzme).

Kerjasama ini diharapkan dapat mempercepat proses transformasi digital ekosistem rest area di seluruh tol milik Jasa Marga Group, termasuk dalam hal implementasi pembayaran non-tunai berbasis QRIS.

Direktur Utama JMRB Cahyo Satrio Prakoso mengatakan kolaborasi ini diharapkan bisa menghadirkan sinergi yang produktif pengelolaan rest area seperti pemberdayaan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) lokal.

Baca juga: Pertamina Siapkan Tiga Mobile Storage di Rest Area Purbaleunyi dan Cipali

"Kami mendukung pemberdayaan pelaku UMKM menggunakan teknologi digital di rest area. Netzme sendiri telah memiliki visi-misi yang sejalan sehubungan hal tersebut," tutur dia, Senin (23/11/2020).

Baca juga: Astra Tol Cipali dan KNKT Edukasi Pengguna Tol: Cek Tekanan Angin Sebelum Tinggalkan Rest Area

Sementara Direktur dan CEO dari Netzme Vicky G. Saputra menerangkan pihaknya akan membantu memberi nilai tambah yang optimal dalam kolaborasi dengan Jasa Marga.

Pihaknya berharap kolaborasi strategis ini bisa berkelanjutan serta terus berkembang bersama JMRB secara komprehensif dalam mendukung bisnis inti induk usahanya.

Berita Rekomendasi

"Kolaborasi proses transformasi digital beserta dengan sistem pembayaran non-tunai (cashless) bukan hal baru bagi Netzme, beberapa waktu lalu kami telah juga menjalin kerjasama dengan Asosiasi Perajin dan Pengusaha Batik Indonesia (APPBI) dan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI)," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas