KLIK stimulus.pln.co.id atau WA, Klaim Token Listrik Gratis PLN Desember 2020, Ini Caranya
Cara Dapat Token Listrik Gratis Desember 2020 Lewat https://www.pln.co.id serta Stimulus.pln.co.id dan WhatsApp ke nomor WA PLN 08122-123-123
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Ada dua cara yang bisa Anda pilih untuk mendapatkan token listrik gratis di bulan Desember ini.
Cara pertama mendapat token listrik gratis yakni lewat login https://www.pln.co.id atau langsung klik https://stimulus.pln.co.id.
Adapun cara kedua yakni lewat layanan WhatsApp ke nomor WA PLN 08122-123-123.
Cara mendapatkan token listrik gratis bulan Desember 2020 melalui www.pln.co.id:
1. Akses portal PT PLN (Persero) di www.pln.co.id atau klik WWW.PLN.CO.ID.
2. Pilih 'Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon)' atau akses stimulus.pln.co.id.
3. Masukkan ID Pelanggan/Nomor Meter pada kolom pencarian.
4. Masukkan kode captcha sesuai gambar di samping kiri.
5. Ketuk 'Cari'.
6. Jika Anda termasuk pelanggan yang berhak mendapatkan gratis/diskon listrik, token listrik gratis akan tampil pada kolom keterangan.
7. Masukkan token tersebut ke kWh meter.
Baca juga: Cara Cek Nama Penerima BLT UMKM Melalui eform.bri.co.id/bpum, Ini Syarat Dapat BPUM Rp 2,4 Juta
PLN juga menggunakan layanan WhatsApp untuk mempermudah pelanggan mendapatkan token listrik dengan cara:
1. Buka aplikasi WhatsApp Anda.
1. Chat WhatsApp ke 08122-123-123.