Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ada Pelatihan Gratis untuk Para Pencari Kerja di Bright Future Festival

Laporan terbaru BPS di bulan Agustus 2020 menunjukkan, jumlah pengangguran di Indonesia mencapai 9,77 juta orang

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ada Pelatihan Gratis untuk Para Pencari Kerja di Bright Future Festival
IST
Di Bright Future Festival ada sesi Career Clinic, di mana para peserta mendapatkan pelatihan intensif dan komprehensif berkaitan proses rekrutmen kerja. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah riset dari The Ladders di tahun 2018 menemukan, hanya dibutuhkan sekitar 7,4 detik bagi perekrut untuk memilih kandidat yang akan diwawancara berdasarkan Curriculum Vitae (CV).

Sementara studi lainnya mengungkap, 5 sampai 15 menit pertama wawancara adalah waktu yang paling menentukan status penerimaan calon karyawan.

Itulah mengapa, persiapan matang dalam membuat CV hingga menghadapi wawancara kerja perlu dilakukan dengan matang, baik bagi para fresh graduate ataupun mereka yang telah memiliki pengalaman kerja.

Terlebih di masa pandemi, di mana persaingan dalam mendapatkan pekerjaan kian ketat.

Laporan terbaru BPS di bulan Agustus 2020 menunjukkan, jumlah pengangguran di Indonesia mencapai 9,77 juta orang diakibatkan situasi pandemi yang masih berlangsung hingga kini.

Baca juga: Cerita Wanita yang Bertemu Jodoh Saat Wawancara Kerja, sang Suami Jatuh Cinta pada Pandangan Pertama

President of Sampoerna University Marshall Schott mengatakan, statistik menunjukkan generasi muda Indonesia menghadapi persaingan dunia kerja lebih ketat.

Mereka menghadapi berbagai tantangan yang dapat menghadang mereka meraih masa depan gemilang.

Baca juga: Tips Membuat CV yang Baik: Jangan Cantumkan Hal Ini Pada Curriculum Vitae

Berita Rekomendasi

Ia mengatakan, alasan inilah yang menjadi latar belakang digelarnya “Bright Future Festival” dengan mengedepankan EPIC, yaitu Education, Preparation, Insight, dan Credential.

Empat kunci penting untuk masa depan lebih cerah.

Salah satu hal yang menarik di “Bright Future Festival” adalah sesi Career Clinic, di mana para peserta mendapatkan pelatihan intensif dan komprehensif berkaitan proses rekrutmen.

"Melihat situasi ini, Sampoerna University berkomitmen untuk terus menghadirkan kurikulum pendidikan berbasis internasional, membuka program Two Degree yang diakui secara global, serta tentunya membekali generasi muda dengan berbagai keahlian tambahan dan persiapan lebih matang," paparnya dalam siaran tertulis yang diterima Kompas.com, (8/12/2020).

Namun, persiapan dan pelatihan matang belum cukup jika tidak dilengkapi wawasan atau insight luas.

Sehingga, “Bright Future Festival” juga menggelar sesi webinar, di mana para peserta akan diajak membahas tuntas hal-hal kekinian berkaitan dengan masa depan, karier, dan pekerjaan.

“Bright Future Festival” terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Untuk mendaftar dan mengetahui lebih lanjut dapat mengunjungi https://www.sampoernauniversity.ac.id/bright-future-festival/

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Siap Hadapi Wawancara Kerja, Ada Pelatihan Gratis "Bright Future Festival

Penulis : Ayunda Pininta Kasih

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas