Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

BEI Sebut Bank Syariah Indonesia Sumbang Penguatan Aset Pasar Modal

Kehadiran emite baru Bank Syariah Indonesia di pasar modal Indonesia dengan kode saham BRIS patut disambut baik. 

Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Choirul Arifin
zoom-in BEI Sebut Bank Syariah Indonesia Sumbang Penguatan Aset Pasar Modal
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pengunjung melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (30/12/2020). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) menilai, kehadiran emite baru Bank Syariah Indonesia di pasar modal Indonesia dengan kode saham BRIS patut disambut baik. 

Direktur Utama BEI Inarno Djajadi menambahkan, kehadiran BRIS bisa menjadi pilihan investasi yang sangat menarik bagi investor. 

"Hal tersebut karena emiten ini termasuk satu dari sepuluh saham syariah dengan kapitalisasi pasar terbesar di BEI," ujarnya, Kamis (4/2/2021). 

Berdasarkan data di BEI, BRIS menjadi satu di antara emiten dengan kinerja saham terbaik sepanjang 2020 dengan kenaikan harga saham 582 persen dari Rp 330 menjadi Rp 2.250 per lembarnya.

Baca juga: Melantai di Bursa, Saham Bank Syariah Indonesia Cuma Naik 0,73 Persen

“Kehadiran Bank Syariah Indonesia tentunya memberikan harapan yang besar dalam mendorong kemajuan dan keuangan syariah nasional, termasuk penguatan aset dan kapitalisasi dalam industri pasar modal syariah," katanya 

Baca juga: Mendebut di Bursa, Menteri Erick Berharap Bank Syariah Indonesia Bersaing di Kancah Global

Selama lima tahun terakhir pasar modal syariah indonesia tumbuh positif, di mana jumlah saham syariah meningkat signifikan 33 persen dari 318 saham syariah pada 2015 menjadi 426 saham per 22 Januari 2021. 

BERITA REKOMENDASI

"Jumlah saham syariah setara 60 persen dari total saham tercatat di BEI," kata Inarno.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas