Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ini Program Unggulan Menparekraf Sandiaga Uno untuk Kembangkan 5 Destinasi Super Prioritas

Jokowi meminta Menparekraf Sandi untuk membereskan pengembangan lima destinasi super prioritas. Inilah program unggulan Sandi untuk mengembangkannya.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Daryono
zoom-in Ini Program Unggulan Menparekraf Sandiaga Uno untuk Kembangkan 5 Destinasi Super Prioritas
Tribun Network
Audiensi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bersama CEO, Direksi Tribun Network serta para Pimred dan GM Tribun Network se- Indonesia, Rabu (10/2/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah dilantik menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno mengaku telah diberi pekerjaan rumah oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Presiden Jokowi meminta Sandi untuk membereskan masalah pengembangan lima destinasi super prioritas.

"Jika selama ini penduduk Indonesia akrab dengan sebutan 10 Bali baru, maka lima destinasi super prioritas ini merupakan bagian dari cakupan tersebut," katanya.

Hal itu disampaikan Sandi, dalam audiensi virtual bersama CEO Tribun Network, Dahlan Dahi, Direksi Tribun Network serta para Pimred dan GM Tribun Network se-Indonesia, pada Rabu (10/2/2021).

Baca juga: Godok Visa Long Term, Menparekraf Sasar Wisatawan Asing yang Ingin Pindah Tinggal saat Musim Dingin

Baca juga: Sandiaga Uno: Jadi Menteri Tanggalannya Hitam Semua

Perlu diketahui, lima destinasi super prioritas di antaranya:

- Danau Toba

- Likupang

BERITA REKOMENDASI

- Borobudur

- Mandalika

- Labuan Bajo

Baca juga: CEO Tribun Network Dahlan Dahi Ungkap Kenangan Sandiaga Naik Gojek dari Kantor Tribun

Baca juga: Sandiaga Uno: Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sedang Prihatin Jangan Cederai Rakyat

Lima destinasi super prioritas ini dipilih karena memiliki keunggulan tersendiri dibanding dengan destinasi lainnya.

Pengerucutan dari sepuluh ke lima destinasi ini juga atas pertimbangan keterbatasan sumber daya yang dimiliki oleh kementrian dan lembaga.


Harapannya setelah pandemi, lima destinasi super prioritas ini sudah siap dan menjadi pilihan utama sebagai tujuan wisata pascapandemi.

Baca juga: Sandiaga Uno Nyanyikan Lagu Ulang Tahun Saat Bincang Santai dengan Pimpinan Tribun Network

Baca juga: CEO Tribun Network Apresiasi Langkah Menparekraf Sandiaga Berkantor di Bali

Program Unggulan

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas