Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Sepanjang Maret 2021, Ada 3 Kali Kejadian RTB Pesawat Milik Lion Air Group, Ini Penjelasan Manajemen

Sepanjang Maret tahun ini, sudah ada tiga kali kejadian Return to base atau kembali ke bandara asal yang dialami dua maskapai milik Lion Air Group

Editor: Sanusi
zoom-in Sepanjang Maret 2021, Ada 3 Kali Kejadian RTB Pesawat Milik Lion Air Group, Ini Penjelasan Manajemen
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sepanjang Maret tahun ini, sudah ada tiga kali kejadian Return to base atau kembali ke bandara asal yang dialami dua maskapai yang tergabung dalam Lion Air Group

Insiden pertama yaitu pada 6 Maret 2021. Pesawat Batik Air ID-6803 rute Jambi-Jakarta terpaksa mendarat kembali atau return to base (RTB) di Bandara Sultan Thaha Jambi, karena kendala di roda bagian depan, Sabtu (6/3/2021).

Sedangkan, berdasarkan penelusuran Tribunnews.com, kejadian RTB kedua yaitu juga dialami Batik Air pada 28 Maret 2021. Pesawat Batik Air dari Semarang menuju Jakarta putar balik (return to base) setelah 15 menit mengudara, karena ada gangguan indikator di kokpit.

Baca juga: Gangguan Kontrol Kemudi, Lion Air Rute Surabaya-Banjarmasin Putar Balik Usai 20 Menit Mengudara

Sementara, kejadian ketiga yaitu, terjadi pada hari ini, karena gangguan pada kontrol kemudi, Lion Air Rute Surabaya-Banjarmasin Putar Balik Usai 20 Menit Mengudara.

Saat dikonfirmasi terkait rentetan kejadian RTB tersebut, Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan keselamatan adalah prioritas utama.

"Pelaksanaan dijalankan sebagaimana pedoman protokol kesehatan, mengutamakan aspek=aspek yang memenuhi unsur keselamatan, keamanan penerbangan," katanya, Selasa (30/3/2021) malam kepada Tribunnews.com.

Dalam operasional penerbangan, kata Danang, Lion Air Group selalu patuh pada aturan-aturan penyeleengaraan penerbangan.

BERITA TERKAIT

"Pak, sebelum dioperasikan (diterbangkan) pesawat sudah menjalani pemeriksaan sebelum berangkat, dan dinyatakan laik terbang," katanya.

Berikut kejadian lengkapnya:

1. Roda Bermasalah, Pesawat Batik Air Jambi-Jakarta Mendarat Darurat (6 Maret 2021)

Pesawat Batik Air ID-6803 rute Jambi-Jakarta terpaksa mendarat kembali atau return to base (RTB) di Bandara Sultan Thaha Jambi, karena kendala di roda bagian depan, Sabtu (6/3/2021).

Executive General Manager Bandara Sultan Thaha, Jambi, Indra Gunawan mengatakan jika pesawat Batik Air dengan nomor penerbangan ID 6803 registrasi PK-LUT, tujuan Jakarta, berangkat dari Jambi membawa penumpang sebanyak 117 orang.

"Akibat kejadian ini, tiga jadwal penerbangan yang terdampak atau dibatalkan (cancel) yaitu penerbangan pesawat Lion, Batik Air dan Citilink yang semuanya adalah tujuan ke Jakarta (CGK)," kata Indra Gunawan, Minggu (7/3/2021).

Pesawat Batik Air lepas landas dari Bandara Sultan Thaha Jambi pukul 13.28 WIB namun pesawat mendarat kembali (RTB) pukul 13.51 WIB karena ada kendala pada roda depan (nose wheel).

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas