Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Mau Ambil Rumah dengan KPR? Berikut Perbedaan KPR Konvensional dan Syariah

terdapat dua jenis KPR, yakni KPR Konvensional dan KPR Syariah. Hadirnya dua jenis KPR ini dapat menjadi opsi masyarakat

Editor: Sanusi
zoom-in Mau Ambil Rumah dengan KPR? Berikut Perbedaan KPR Konvensional dan Syariah
Shutterstock
Ilustrasi 

Maka, nasabah tersebut akan mencicil selama masa tenor Rp600 juta, dikurangi jumlah uang muka (down payment/DP).

Ini dia poin-poin yang membedakan KPR Konvensional dan Syariah

KPR Konvensional

1. Syarat dan ketentuan ditetapkan bank pemberi kredit.

2. Suku bunga disesuaikan dengan naik-turunnya BI rate atau kebijakan bank

3. Apabila konsumen terlambat atau menunggak pembayaran akan dikenakan sanksi berupa denda

4. Tenor berkisar 5 – 25 tahun

BERITA REKOMENDASI

KPR Syariah

1. Menggunakan prinsip akad Murabahah (jual-beli)

2. Tidak mengenal sistem bunga sehingga cicilan tetap selama masa tenor

3. Jika konsumen terlambat atau menunggak pembayaran, tidak akan didenda

4. Tenor berkisar 5 – 15 tahun

Sebagai informasi, kepercayaan masyarakat terhadap penyaluran pembiayaan perumahan dari bank syariah terus meningkat.

Hal tersebut terbukti dari adanya peningkatan kinerja pembiayaan KPR Bank Syariah Indonesia.

KPR Syariah ini terbukti mampu bertahan di tengah pandemi, yang terlihat dari pertumbuhan dobel digit yaitu 13,93 persen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas