Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Hanya Ada 2 Tahap! Cek Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, Login eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id

Program bantuan untuk UMKM sebesar Rp 1,2 juta hanya ada dua tahap. Login eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id untuk cek penerima BLT UMKM.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Daryono
zoom-in Hanya Ada 2 Tahap! Cek Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, Login eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id
TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI-Thinkstocks/Fitriyantoandi
ILUSTRASI uang (kiri) dan syarat dokumen untuk cairkan BLT UMKM (kanan). Program bantuan untuk UMKM sebesar Rp 1,2 juta hanya ada dua tahap. Login eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id untuk cek penerima BLT UMKM. 

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop-UKM) memastikan, penyaluran bantuan untuk para pelaku UMKM hanya ada dua tahap.

Adapun tahap pertama sudah berlangsung dan saat ini, tahap dua sedang dalam persiapan.

Hal ini disampaikan Kemenkop-UKM lewat unggahan di akun Instagram-nya sebagaimana dikutip Tribunnews.com, Senin (14/6/2021).

"Hanya ada dua tahap penyaluran BPUM, tahap kedua sedang dalam persiapan," tulis akun @kemenkopukm.

Baca juga: INI 2 Cara Cek Penerima BLT UMKM Rp 1, 2 Juta, Akses eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id

Baca juga: Cek Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, Siapkan KTP dan Login eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id

Pada tahap pertama, sebanyak 9,8 juta pendaftar telah mendapatkan dana BLT UMKM.

Angka ini, tulis @kemenkopukm, berdasarkan data sebelum Lebaran 2021 dan jumlah gabungan penerima lama serta penerima baru.

Adapun nominal BLT UMKM yang telah disalurkan sebanyak Rp 11,76 triliun.

BERITA REKOMENDASI

Akun @kemenkopukm juga mengimbau masyarakat untuk mewaspadai hoax terkait BPUM.

Sebab, informasi yang tidak benar berpotensi merugikan para pelaku UMKM.

"Pastikan informasi tersebut sama dengan yang dikeluarkan oleh saluran informasi resmi Kementerian Koperasi dan UKM RI," tulis @kemenkopukm.

Sementara itu, berikut cara untuk mengecek apakah nama Anda terdaftar sebagai penerima BLT UMKM.

Cara cek penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta di BRI:

Halaman website eform.bri.co.id/bpum
Halaman website eform.bri.co.id/bpum (Tangkap layar eform.bri.co.id/bpum)

- Buka laman eform.bri.co.id/bpum

- Masukkan nomor Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan kode verifikasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas