Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

4 Tips Packing Barang Agar Aman Sampai ke Tangan Pembeli, Seller Wajib Tahu!

Cara packing barang yang baik dan benar akan meminimalisasi kerusakan paket maupun produk yang dikirimkan sehingga memberikan rasa kepercayaan pembeli

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 4 Tips Packing Barang Agar Aman Sampai ke Tangan Pembeli, Seller Wajib Tahu!
iStock
Ilustrasi seller packing produk. 

Kemudian, lapisi pembungkusan produk dengan menggunakan pelindung tambahan seperti plastik bubble wrap.

Alternatif lain, kamu bisa menggunakan busa atau styrofoam yang juga dapat menahan guncangan saat pengiriman.

Yang tak kalah penting, pastikan tak ada ruang kosong yang dapat menambah pergerakan barang dalam perjalanan.

Jika ingin lebih ramah lingkungan terdapat beberapa alternatif lain yang bisa dipilih seperti kertas bekas, kardus corrugated, atau cornstarch packaging.

Sebagai seller toko online di marketplace seperti Shopee, bungkusan yang berlapis akan membantu produk yang dikirimkan dapat lebih aman.

Pasang stiker peringatan

Hal penting yang tidak boleh sampai terlewatkan ialah memasangkan stiker peringatan pada permukaan packing produk yang akan dikirimkan.

Berita Rekomendasi

Stiker peringatan tersebut dapat membantu kurir ekspedisi untuk lebih berhati-hati dalam mengantarkan barang pesanan tersebut.

Menjadi hal detail yang cukup penting, kamu bisa membuat stiker peringatan ini sendiri atau membelinya di seller lain di marketplace.

Kamu bisa dengan mudah menemukan banyak seller lain di yang memang menjual stiker seperti ini. Apalagi banyak juga yang menyediakan berbagai desain dan tulisan menarik yang tak membosankan.

Kirim sesuai jadwal dan layanan ekspedisi yang disepakati

Selain aman, agar produk pesanan juga sampai ke tangan pembeli tepat waktu, kamu harus mengirim barang sesuai jadwal dan layanan ekspedisi.

Pada resi pemesanan produk, akan tertera jadwal dan layanan jasa pengiriman yang ditentukan.

Saat ini, marketplace menyediakan opsi jasa kirim yang bermitra dengan jasa pengiriman tepercaya di Indonesia.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas