Realisasi KUR 2021 Capai Rp 244,87 Triliun ke 6,4 Juta Debitur
Tahun ini per 11 November 2021, realisasi penyaluran KUR telah mencapai Rp 244,87 triliun ke 6,4 juta debitur.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah terus memberikan dukungan akses pembiayaan untuk UMKM melalui program Kredit Usaha Rakyat (KUR).
Tahun ini per 11 November 2021, realisasi penyaluran KUR telah mencapai Rp 244,87 triliun ke 6,4 juta debitur.
Hal itu dikatakan Asisten Deputi Pembiayaan Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM, Irene Swa Suryani dikutip, Selasa (16/11/2021).
Baca juga: Resep “Panjang Umur” UMKM saat Pandemi? Brand Lokal Surabaya Ini Punya Jawabannya
"Dengan potensi besarnya penyaluran KUR ini tentunya akan bermanfaat dan memberikan dampak positif yang dapat dirasakan seluruh pelaku usaha mikro," kata Irene.
Rinciannya penyaluran antara lain KUR Super Mikro sebesar Rp 9,21 triliun kepada 1.047.506 debitur, KUR Mikro sebesar Rp 152,99 triliun kepada 5.006.263 debitur, KUR Kecil/khusus sebesar Rp 82,65 triliun kepada 425.779 debitur, KUR Penempatan TKI sebesar Rp 17,30 miliar kepada 1.124 debitur.
Irene berharap, semua pihak yang terkait dapat berperan aktif dalam program KUR.
Baca juga: UMKM Asal Makassar Ini Bagikan Kesuksesan Mereka Berbisnis Produk Lokal
Dinas Koperasi dan UKM Provinsi/Kab/Kota menyiapkan calon debitur yang potensial untuk mengakses KUR, mengupload calon debitur tersebut ke SIKP agar dapat diakses penyalur KUR, melakukan pembinaan dan pendampingan kepada UMKM untuk mengakses KUR maupun pasca menerima KUR hingga melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan KUR di wilayahnya.
"Penyalur KUR diharapkan dapat berkomitmen untuk mencapai target dalam penyaluran KUR dan berkoordinasi dengan Dinas Koperasi dan UKM setempat untuk mempercepat penyaluran KUR," jelas Irene.
Di samping itu, pihak penjamin KUR harus dapat membantu UMKM dalam hal keterbatasan agunan yang dimiliki UMKM.