Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Investor Pasar Modal Naik, Bank Jago Fasilitasi Pembukaan Rekening Dana Nasabah di Aplikasi Stockbit

aplikasi investasi saham Stockbit berkomitmen untuk membuka akses dan memudahkan investasi di pasar modal,

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Sanusi
zoom-in Investor Pasar Modal Naik, Bank Jago Fasilitasi Pembukaan Rekening Dana Nasabah di Aplikasi Stockbit
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
ilustrasi 

Dia menjelaskan, proses pembukaan RDN ini cepat, karena pembukaan akun trading, RDN Bank Jago, dan rekening tabungan Bank Jago bisa dilakukan di Stockbit tanpa pindah aplikasi.

Terkait fitur-fitur dalam aplikasi Stockbit, Wellson mengatakan aplikasi ini berfokus pada dua aspek utama, yakni pengalaman berinvestasi serta pengetahuan pengguna mengenai saham dan pasar modal.

Fitur Baru

Terkait pengalaman berinvestasi, Wellson mengatakan pihaknya juga telah menghadirkan beberapa fitur seperti tools analisis saham yang komprehensif (Stockbit Pro), Analyst Rating, Exercise Rights & Warrant, Intraday Charts, dan latihan investasi saham dengan simulasi (Stockbit Virtual Trading) untuk menjawab berbagai kebutuhan pengguna.

Sementara, untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat belajar saham dari nol secara profesional dari mentor yang telah berpengalaman, Stockbit menghadirkan Stockbit Academy, yang dapat diakses secara gratis.

“Layanan perdagangan saham online yang modern namun dihadirkan secara sederhana kami harapkan dapat meningkatkan minat masyarakat untuk berinvestasi di pasar modal," ungkap Wellson.

“Sembari meningkatkan kenyamanan pengguna dalam berinvestasi di aplikasi Stockbit, kami selalu mengingat bahwa tugas besar meningkatkan literasi keuangan masyarakat, khususnya yang terkait pasar modal, masih jauh dari kata selesai,” tutup Wellson.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas