Insentif Bebas PPN Genjot Permintaan Hunian Tapak, Purinusa Sukses Pasarkan 400 Unit Aryana
Tingkat hunian di area yang telah diserahterimakan ke konsumen mencapai 95 persen lebih
Penulis: Choirul Arifin
Editor: Eko Sutriyanto
"Khusus di tahun 2021, penjualan kami hampir tembus di 400 unit dengan rentang harga jual Rp 600 juta sampai Rp 900 juta untuk unit hunian dan Rp 800 juta sampai dengan Rp 1,2 miliar untuk unit komersial," ujarnya.
Dia menjelaskan, tingkat hunian di area yang telah diserahterimakan ke konsumen mencapai 95 persen lebih. Hal ini menunjukkan bahwa seluruh project yang dibangun berada di lokasi yang tepat dengan daya serap pasar yang bagus.
Sianna Sutinah Rustanto menambahkan, hunian ini dirancang untuk bisa langsung ditempati alias siap huni tanpa mengharuskan pembeli melakukan banyak renovasi lagi.
Dia mencontohkan, inovasi pada layout hunian, memaksimalkan akses cahaya dan sirkulasi udara dan pemanfaatan sudut ruang termasuk dengan terpasangnya kanopi multi fungsi pada area carport untuk memastikan semua berfungsi maksimal.
"Penambahan fitur digital smartlock pada pintu utama juga untuk memastikan keamanan lebih maksimal," beber Sianna.
Rita Megawati, Project Manager Konsultan Prima Aryana menambahkan, salah satu pendorong sukss penjualan kawasan Aryana Karawaci selama 2021 lalu karena lokasinya yang berada di akses penghubung kawasan perumahan besar yang dikelola beberapa pengembang besar seperti Lippo Karawaci, Summarecon Serpong dan Paramount Serpong serta Citra Raya.
Karenanya, kedepannya pihaknya memberanikan diri membuka Kembali beberapa kawasan perumahan baru di area ini namun dengan tipe dan konsep hunian yang berbeda.
Beberapa hunian yang selama ini dibangun Purinusa di kawasan Karawaci dan sekitarnya antara lain Sari Bumi Indah, Binong Permai, Puri Permai,Pondok Sukahati Indah, Nuansa Asri Laladon, Griya City Karawaci, Purinusa Asri Serua, Grande Karawaci, Grand View Karawaci, Ruko Golden Karawaci, Binong 1 Residence, Aladin Aquaplay, Aryana Aquaplay dan Aryana Karawaci.