Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Cegah Penyebaran Covid-19, Bank DKI Genjot Vaksinasi Dosis Ketiga

Bank DKI mendukung Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam melaksanakan percepatan vaksinasi dosis ketiga atau booster

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Sanusi
zoom-in Cegah Penyebaran Covid-19, Bank DKI Genjot Vaksinasi Dosis Ketiga
ist
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bank DKI mendukung Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam melaksanakan percepatan vaksinasi dosis ketiga atau booster dengan menyiapkan total kuota 1.600 orang pada 5 dan 12 Maret 2022.

“Bagi masyarakat umum yang ingin menjadi peserta vaksinasi dapat mulai mendaftarkan diri melalui aplikasi digital JAKI (Jakarta Kini, red),” ujar Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/2/2022).

Baca juga: Sudah Dapat Jadwal Vaksin Booster Malah Kena Covid-19, Kapan Boleh Vaksin Lagi?

Menurutnya, program sentra vaksinasi booster ini merupakan bentuk dukungan Bank DKI terhadap penanganan dan pencegahan penyabaran pandemi Covid-19 di DKI Jakarta.

“Kami telah menyiapkan fasilitas tempat, tim pelaksana serta infrastruktur pendukung dari Bank DKI serta menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Herry.

Baca juga: Interval Pemberian Vaksin Booster Dipercepat Demi Cegah Fatalitas Lansia

Herry menyebut, tata cara dalam melakukan pendaftaran via JAKI, maka calon pendaftar vaksin hanya perlu membuka aplikasi JAKI, melakukan klik pada banner pendaftaran vaksinasi Covid-19, memasukkan NIK dan nama lengkap sesuai KTP.

Kemudian klik daftar vaksinasi Covid-19, isi data diri lengkap, isi data tempat tinggal dan pilih kategori masyarakat umum.

Berita Rekomendasi

"Terakhir, pilih jadwal dan lokasi vaksinasi," ucapnya.

Setelah proses tersebut selesai, maka hasil pre-screening dapat dibawa bersama KTP asli atau salinan maupun kartu keluarga ke lokasi sentra vaksinasi pada jadwal yang telah ditentukan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas