Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Amazon Prime Day 2022 Berlangsung 12-13 Juli, Ini Beberapa Diskon yang Ditawarkan

Amazon Prime Day 2022 dimulai tanggal 12-13 Juli menawarkan diskon hingga 79 persen dan lebih dari 30 judul game gratis bagi anggota Prime.

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Amazon Prime Day 2022 Berlangsung 12-13 Juli, Ini Beberapa Diskon yang Ditawarkan
aboutamazon.com
Amazon Prime Day 2022 dibuka kembali tanggal 12-13 Juli. Tawarkan diskon hingga 79 persen dan lebih dari 30 judul game gratis bagi anggota Prime. 

TRIBUNNEWS.COM - E-commerce asal Amerika Serikat, Amazon merilis penawaran Prime Day 2022.

Amazon Prime Day 2022 akan berlangsung kembali pada tanggal 12-13 Juli 2022 mulai pukul 3 pagi EDT atau sekira pukul 02.00 WIB.

Prime Day adalah acara tahunan khusus untuk anggota Amazon Prime.

Pada tanggal 12-13 Juli beberapa penawaran teratas di antaranya diskon hingga 79 persen untuk perangkat Fire TV, diskon 25 persen untuk laptop tertentu dari HP hingga game gratis dari Prime Gaming.

Dikutip dari aboutamazon.com, berikut beberapa penawaran Amazon Prime Day 12-13 Juli:

Diskon hingga 79 persen untuk perangkat Fire TV, termasuk Amazon Fire TV 50-inci 4K UHD Smart TV, Fire TV 43-inci 4-Series 4K UHD smart TV, Insignia 32-inci Smart HD Fire TV, Toshiba 55-inch Class M550 Series LED 4K UHD Smart Fire TV dan Fire TV Stick 4K Max.

Baca juga: Blibli Pastikan Tak Ada PHK Meski Sejumlah E-Commerce Lakukan Efisiensi

Diskon hingga 60 % untuk perangkat Echo, termasuk Echo Show 15, Echo Buds, Echo Show 8, Echo Dot (Gen ke-3) dan Echo Dot (Gen ke-4).

Berita Rekomendasi

Diskon hingga 55 % untuk perangkat Amazon Halo dan Amazon Glow dengan Tangram Bits.

Tablet Fire dan bundel aksesori, termasuk Fire HD 10 dan Fire HD 8 Kids didiskon hingga 50 % .

Diskon hingga 40 % untuk produk bayi seperti pakaian dari Burt's Bees, Gerber, Hanes, dan HonestBaby.

Produk kencantikan dan kesehatan juga dipenuhi diskon mulai dari 20 % hingga 50 % .

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik, Pemerintah Jepang Kemungkinan Tunda Program Diskon Bidang Pariwisata

Diskon hingga 73 % untuk perangkat Laptop, headphone, dan barang elektronik tertentu dengan Alexa Built-in.


Termasuk Bose Noise Canceling Headphones 700 dan Samsung 55-Inch Class Frame Series - 4K Quantum HDR Smart TV.

Diskon hingga 50 % untuk headphone tertentu dari Beats, Sony, Jabra, dan JBL.

Anggota Prime juga dapat mengunduh lebih dari 30 judul game secara gratis.

Di antaranya game Mass Effect Legendary Edition, GRID Legends, Need for Speed Heat dan Star Wars Jedi Academy.

Penawaran lain dapat dicek di link berikut.

Amazon Prime Day 2022 dibuka kembali tanggal 12-13 Juli.
Amazon Prime Day 2022 dibuka kembali tanggal 12-13 Juli. (aboutamazon.com)

Cara Menjadi Anggota Prime

Amazon menwarkan uji coba gratis selama 30 hari bagi pengguna yang ingin menjadi anggota Prime.

Setelah masa percobaan habis, pengguna akan dikenakan biaya 14,99 USD per bulan atau sekira Rp 224 ribu, belum termasuk pajak.

Keanggotaan prime dapat dibatalkan kapan saja.

Pendaftaran Amazon Prime dapat dilakukan melalui link berikut.

(Tribunnews.com/Fajar)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas