Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Menparekraf: Persiapan Jelang Presidensi G20 Terus Ditingkatkan

Sandiaga mengatakan, terdapat beberapa isu utama berkaitan dengan G20, terutama terkait penyiapan program yang ditugaskan kepada Kemenparekraf.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Menparekraf: Persiapan Jelang Presidensi G20 Terus Ditingkatkan
Istimewa
Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, persiapan menjelang penyelenggaraan Presidensi G20 yang dilaksanakan di Bali terus ditingkatkan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, persiapan menjelang penyelenggaraan Presidensi G20 yang dilaksanakan di Bali terus ditingkatkan.

Sandiaga Uno mengatakan, terdapat beberapa isu utama berkaitan dengan G20, terutama terkait penyiapan program yang ditugaskan kepada Kemenparekraf.

"Juga persiapan-persiapan untuk 20 negara anggota G20 dan 3 negara undangan. Ini betul-betul harus mendapat pelayanan terbaik, maka harus kita tingkatkan persiapan ini," ujar Sandiaga Uno dalam keterangannya, Sabtu (9/7/2022).

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik, Pemerintah Jepang Kemungkinan Tunda Program Diskon Bidang Pariwisata

Sandiaga menyampaikan progres pembangunan terminal VVIP Bandara I Gusti Ngurah Rai untuk mempermudah akses tamu Presidensi G20, pada November 2022 sudah hampir selesai.

"VVIP tadi kita review mulai dari proses flow kedatangan negara dan delegasinya sampai ke tempat hotel maupun kegiatan di sini. Ini semua sudah kita persiapkan dan tadi sudah dipaparkan, sudah mencapai tahap 80-90 persen," ujar Sandiaga.

Sandiaga berharap pada Oktober 2022 seluruh pembangunan infrastruktur bisa terselesaikan. Selain itu, ia berharap SDM pelaku parekraf bisa siap menyambut pergelaran event internasional tersebut

Berita Rekomendasi

"Harapannya, sampai bulan Oktober ini kita finalkan sehingga terstruktur semua, jadi masuk bulan November tinggal finalisasi. Dan, dalam penyiapan SDM, kapasitas anak-anak muda ini harus ditingkatkan, sehingga hospitality kita bisa dikenang baik," ucap Sandiaga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas