Apa Itu Resesi? Penyebabnya Termasuk Utang Berlebihan hingga Inflasi, Indonesia Disebut Berpotensi
Indonesia masuk dalam daftar 15 negara yang berpotensi alami resesi, hal tersebut sesuai atas survei Bloomberg.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Revolusi Industri membuat seluruh profesi menjadi usang, memicu resesi dan masa-masa sulit.
Saat ini, beberapa ekonom khawatir bahwa AI dan robot dapat menyebabkan resesi dengan menghilangkan seluruh kategori pekerjaan.
15 Negara Berpotensi Alami Resesi
Menkeu Sri Mulyani menyebut walaupun Indonesia masuk di urutan ke-14 namun hal tersebut jauh lebih baik dari negara lain.
Risiko-risiko yang terjadi dalam kegiatan perekonomian pun lebih rendah dibandingkan negara lain.
Baca juga: Tanda-tanda Eropa Mulai Resesi, Nilai Tukar 1 Euro Setara 1 Dolar AS
“Itu menggambarkan bahwa dari indikator neraca pembayaran kita, APBN kita, ketahanan dari GDP kita, dan juga dari sisi korporasi maupun dari rumah tangga serta monetery policy kita relatif dalam situasi yang tadi disebutkan risikonya 3 persen dibandingkan negara lain yang potensi untuk bisa mengalami resesi jauh di atas yaitu di atas 70 persen," ujar Sri Mulyani saat konferensi pers di Bali, Rabu (13/7/2022).
Seperti diketahui 15 negara yang berpotensi resesi yakni, Sri Lanka, New Zealand, Korea Selatan, Jepang, China, Hongkong, Australia, Taiwan, Pakistan, Malaysia, Vietnam, Thailand, Filipina, Indonesia, lalu India.
(Tribunnews.com/Garudea Prabawati) (Kompas.com/Isna Rifka Sri Rahayu)