Aneka Layanan TIKI dalam Genggaman, Barang Sampai Tujuan Tanpa Keluar Rumah
Untuk mengirim barang atau dokumen, kini masyarakat tinggal membuka handphone dan mengakses aplikasi TIKI dengan banyak layanan pengantaran paket
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Perusahaan ekspedisi TIKI membuat terobosan untuk memudahkan pelanggan bertransaksi tanpa harus keluar rumah.
Dalam hal mengirim barang atau dokumen, kini masyarakat hanya tinggal membuka handphone dan mengakses aplikasi TIKI dengan banyak layanan pengantaran paket.
Adalah aplikasi TIKI yang dapat diunggah gratis lewat PlayStore menyajikan berbagai produk layanan, termasuk layanan penjemputan barang, timbang, dan langsung bayar.
Pranatha (18) adalah satu dari warga yang merasakan manfaatnya. Warga Kartasura, Sukoharjo ini hendak mengirim barang kepada rekan di Prambanan, Klaten.
Ingin praktis dan cepat, dirinya berinisiatif menggunakan layanan dari TIKI yakni JEMPOL alias Jemput Online.
Layanan ini mudah digunakan hanya dengan smartphone, aplikasinya juga berkapasitas kecil jadi mudah diunggah.
Baca juga: Cara Cek Resi TiKi secara Online, Bisa Lewat Website www.tiki.id atau Aplikasi TiKi
"Tinggal buka HP, buka TIKI, pilih fitur JEMPOL lalu isi data-data. Begitu mudah prosesnya," jelasnya.
Tak hanya kepraktisan, Natha beberapa kali memilih layanan JEMPOL karena paketnya sampai ke tujuan dengan cepat.
"Harganya bahkan murah daripada ekspedisi dan antar paket online lainnya," tuturnya..
"Jadi dari rumah, buka HP tinggal akses TIKI, barang kita sampai ke tujuan, cepat lagi hanya beberapa jam," imbuh dia.
Di apikasi TIKI smartphone, juga disuguhkan berbagai layanan untuk memudahkan pelanggan memperoleh informasi tentang pengiriman paket.
Terdapat fitur cek ongkos kirim (ongkir), cek resi, hingga cek lokasi untuk mengetahui gerai TIKI.
Kemudian seluruh produk TIKI juga tersedia di aplikasi, mulai dari SDS, ONS, TDS dan lainnya.
"Makanya dengan satu aplikasi TIKI, kita sudah dapat info banyak, ga perlu datang ke gerai-gerai, dari manapun bisa kirim barang langsung bayar," tegas Natha.