Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

IHSG Menghijau Naik ke 7.044, Ikuti Kenaikan Suku Bunga Acuan

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia sebesar 50 Bps diikuti dengan menghijaunya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in IHSG Menghijau Naik ke 7.044, Ikuti Kenaikan Suku Bunga Acuan
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Karyawan melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia sebesar 50 Bps diikuti dengan menghijaunya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Kamis (17/11/2022).

Pada perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia pada awalnya dibuka dengan penurunan pada pagi hari, namun IHSG Kamis ini ditutup dengan kenaikan 0,44 persen atau 30,60 poin ke 7.044,99.

Pada siang tadi Bank Indonesia (BI) hari ini menaikkan suku bunga acuan 7-day reverse repo rate sebesar 50 basis points (bps). Kenaikan suku bunga ini sesuai dengan prediksi pasar.

Baca juga: Ikuti Bursa Saham Asia, IHSG Rabu Ditutup di Zona Merah, Saham GOTO Naik Paling Tinggi

Penguatan IHSG disokong oleh kenaikan lima indeks sektoral. Sektor keuangan melonjak 1,03%. Sektor energi melaju 0,48%. Sektor perindustrian naik 0,45%.

Sektor infrastruktur menanjak 0,21%. Sektor barang konsumsi nonprimer menguat tipis 0,04%.

Sementara enam indeks sektoral justru turun. Sektor teknologi tergerus 0,70%. Sektor barang konsumsi primer melorot 0,70%. Sektor barang baku tergerus 0,69%.

Sektor kesehatan melemah 0,58%. Sektor properti dan real estat turun 0,24%. Sektor transportasi dan logistik terpangkas 0,08%.

Berita Rekomendasi

Top gainers LQ45 hari ini adalah:

PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) 5,07%
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) 3,32%
PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) 2,75%

Top losers LQ45 terdiri dari:

PT Bank Jago Tbk (ARTO) -3,60%
PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) -2,71%
PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) -2,59%

Total volume transaksi bursa mencapai 21,76 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 11,83 triliun. Sebanyak 272 saham melemah. Ada 243 saham yang menguat dan 188 saham flat.

(Wahyu Tri Rahmawati)

Sumber: Kontan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas