Said Didu Debat Sengit dengan Arya Sinulingga Soal Kereta Cepat: Proyek China yang Sangat Mahal
wacana menyuntik mati KA Argo Parahyangan muncul karena adanya kekhawatiran target penumpang Kereta Cepat Jakarta-Bandung tak terpenuhi
Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Muhammad Zulfikar
Dalam kesempatan tersebut, Presiden pun menegaskan bahwa proyek KCJB ini merupakan kerja sama antara pemerintah Indonesia dan pemerintah Tiongkok.
Meskipun sempat mengalami kendala dalam pembangunan beberapa terowongan, namun Presiden menargetkan proyek tersebut akan mulai beroperasi pada Juni mendatang.
"Peluncuran nanti untuk operasional insyaallah kurang lebih nanti di bulan Juni tahun 2023," ucap Presiden.
Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Baca juga: Wacana Pemberhentian Operasional KA Argo Parahyangan, Pengamat: Kereta Cepat Lebih Mahal dan Lama
Kemudian, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Bupati Bandung Dadang Supriatna, Direktur Utama PT KCIC Dwiyana Slamet Riyadi, serta Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok untuk Indonesia Lu Kang.