IHSG Selasa Pagi Dibuka Langsung Melonjak 0,63 Persen ke Level 6.878, BRIS Jadi Top Gainer
Tercatat 217 saham naik, 137 saham turun, dan 195 saham stagnan. Total volume 1,2 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 406,8 miliar.
Editor: Hendra Gunawan
BNI Sekuritas memprediksi potensi rebound ini setelah IHSG break new high dari pola triangle & candle higher high.
Namun, IHSG masih berada dalam tren bearish selama di bawah 6.885.
Baca juga: Delapan Indeks Sektoral Seret IHSG Akhir Pekan Anjlok 0,35 Persen ke 6.800
Pada perdagangan Senin (26/12), IHSG naik 0,52% ke level 6.835,80.
Jika bisa ditutup harian di bawah 6.885, IHSG berpotensi koreksi ke level 6.747, lalu 6.683. Jika rebound, IHSG berpeluang menuju 6.885, lalu 6.982.
“Level resistance IHSG pada Selasa (27/12) di level 6.858, 6.892, 6.934, 6.982 dengan support 6.824, 6.792, 6.745, 6.714.
Perkiraan pergerakan pada hari ini di rentang 6.790-6.880,” kata Head of Technical Analyst Research BNI Sekuritas Andri Zakarias Siregar.
Wall Street tutup sehubungan dengan libur hari raya Natal. Secara year-to-date, bursa Amerika Serikat (AS) mencatat pergerakan negatif. (Nur Qolbi/Yudho Winarto)