PGN Akan Bangun 15 Ribu Jargas di Kota Jambi
PT PGN Tbk akan membangun jaringan gas rumah tangga di Kota Jambi pada tahun 2023 dengan potensi jargas mencapai 15.000 sambungan rumah.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PGN Tbk akan merealisasikan pembangunan jaringan gas rumah tangga atau gas di Kota Jambi pada tahun 2023 karena memiliki potensi jargas mencapai 15.000 Sambungan Rumah (SR).
Direktur Infrastruktur dan Teknologi PGN, Achmad Mushtasyar mengatakan program pembangunan jargas ini diharapkan dapat menyasar sektor komersial seperti UMKM, restoran dan hotel sehingga manfaat gas bumi dapat lebih optimal dirasakan masyarakat dan dunia bisnis.
Di tahun 2023 ini, PGN akan menambah jargas di Kota Jambi dengan dana investasi internal PGN. Di sisi lain, PGN Grup juga melaksanakan pembangunan jargas dengan APBN.
“Pada kesempatan awal di Januari 2023 kami tindak lanjuti dengan bagaimana rencana kami ke depan untuk mengelola ataupun pengembangkan jargas. Tentunya, saat ini kami sedang menyusun timeline pelaksanaan pembangunan jargas di Kota Jambi,” kata Achmad dalam keterangannya, Selasa (17/1/2023).
“Kita akan laksanakan segera tahun 2023 ini, sesuai dengan yg sudah dicanangkan sebelumnya,” terangnya.
PGN berharap, pertumbuhan penggunaan jargas di Kota Jambi juga dapat berimbas pada perluasan penggunaan gas bumi di sektor UMKM, komesial, hingga industri.
Dengan demikian, dapat membantu perekonomian masyarakat setempat. Kelebihan gas bumi yang lebih efisien dari bahan bakar lainnya, sehingga bisa menghemat biaya produksi dan mendorong daya saing.
Baca juga: PGN Tandatangani Kerjasama Pembangunan Jaringan Gas Bumi dengan Pemerintah Kabupaten Sleman
“Pemerintah Kota Jambi mendukung penuh dalam hal perizinan, koordinasi dengan pihak pemerintah pusat, daerah tingkat 1 maupun pihak-pihak terkait lainnya,” kata Wakil Wali Kota Jambi H. Maulana.
Saat ini 11 kecamatan di Jambi sudah dialiri jargas, diantaranya Kecamatan Jelutung, Kota Baru, Alam Barajo, Telanipura, dan Danau Sipin.