Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

ExxonMobil dan PT PKN Gelar Customer Gathering Guna Maksimalkan Perkembangan Industri Pasca Pandemi

Acara tersebut akan menjadi acara rutin tahunan guna berbagi informasi dan mengedukasi para pelaku usaha.

Editor: Content Writer
zoom-in ExxonMobil dan PT PKN Gelar Customer Gathering Guna Maksimalkan Perkembangan Industri Pasca Pandemi
Istimewa
Acara Customer Gathering dengan tema “Changing The Game in Maintenance” pada hari Selasa 13 December 2022 di Santika Dyandra, Medan. 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Semakin menurunnya angka kasus Covid-19 di Indonesia membuat perekonomian Indonesia juga perlahan-lahan mulai bangkit. Keadaan masyarakat mulai membaik, mereka bisa kembali berjuang memenuhi kebutuhan pangan maupun industri.

Mulai membaiknya kondisi perekonomian Indonesia setelah pandemi Covid-19 ini menjadi harapan yang diinginkan selama 2 tahun terakhir. Terutama pada industri manufaktur yang merupakan salah satu sektor yang sangat terdampak akibat pandemi Covid-19. 

Saat ini pertumbuhan permintaan dan kebutuhan pasar di industri manufaktur sudah semakin meningkat. Pada momentum inilah saatnya PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) sebagai pemasok pelumas besar Indonesia bersama distributor resminya di area Medan PT Prima Karya Nusa (PT PKN), mengambil langkah untuk bisa memaksimalkan pertumbuhan industri ini.

Maka dari itu, diadakannya acara Customer Gathering dengan tema “Changing The Game in Maintenance” pada hari Selasa 13 December 2022 di Santika Dyandra, Medan. Acara ini akan dibuka oleh Thomas Gobinyono selaku Field Marketing Manager dari ExxonMobil dan Vinancius selaku Distributor Sales Manager dari PT PKN.

Dalam acara tersebut para peserta akan mendapatkan materi seputar tren pemeliharaan terkini, serta bagaimana cara untuk mengimplementasikannya agar dapat meningkatkan produktivitas sehingga dapat mencapai efisiensi dalam setiap kegiatan.

Dilengkapi dengan materi mengenai upaya servis dan kapabilitas ExxonMobil yang dapat diberikan kepada para pelanggan untuk membantu operasional perusahaan.

Industri general manufaktur menjadi target utama dari acara ini, karena industri ini memiliki pertumbuhan terbesar dalam perkembangan industri Indonesia saat ini, bersamaan dengan sektor pertanian, pertambangan, dan transportasi.

Berita Rekomendasi

Sri Adinegara selaku Market Development Director ExxonMobil menyampaikan bahwa acara tersebut akan menjadi acara rutin tahunan guna berbagi informasi dan mengedukasi para pelaku usaha mengenai penggunaan pelumas yang baik di sektor manufaktur.

Selain itu, melalui acara ini ExxonMobil dan PT PKN ingin terhubung kembali dengan para pelanggan untuk bisa saling berbagi wawasan terkait tren industri manufaktur saat ini. Menghadirkan 80 peserta dari berbagai macam industri, seperti general manufaktur, konstruksi, marine, fleet serta minyak dan gas, oleochemical, agrikultur dan kelapa sawit. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas