Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

HIPKA Fasilitasi Penyaluran KUR Sebesar Rp 500 Juta Ke 20 UMKM: Ada dari Kuliner hingga Fesyen

Himpunan Pengusaha KAHMI (HIPKA) memfasilitasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp 500 juta kepada 20 UMKM binaan mereka.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in HIPKA Fasilitasi Penyaluran KUR Sebesar Rp 500 Juta Ke 20 UMKM: Ada dari Kuliner hingga Fesyen
Endrapta Pramudhiaz/Tribunnews.com
Ketua Umum BPP HIPKA Kamrussamad dalam konferensi pers Rakerenas HIPKA di Jakarta Pusat, Kamis (9/2/2023). 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Himpunan Pengusaha KAHMI (HIPKA) memfasilitasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp 500 juta kepada 20 UMKM binaan mereka.

Ketua Umum BPP HIPKA Kamrussamad mengatakan UMKM binaan ini datang dari berbagai macam latar belakang usaha.

"Ada dari kuliner, fesyen, dan ada warung-warung kelontongan," katanya ketika ditemui usai acara Rakernas HIPKA di Jakarta Pusat, Kamis (9/2/2023).

Baca juga: Kredit Perbankan Tumbuh Dua Digit, Jokowi: Jangan Lupakan UMKM, Berikan Suntikan Modal

Kata Kamrussamad, pemilihan 20 UMKM ini sudah melewati berbagai tahap. Pertama, sesuai dengan analis kredit dari Bank Rakyat Indonesia yang dilihat dari sektor-sektornya.

"Kedua, persyaratan administrasi. Tentu dilihat juga SILK (Sistem Layanan Informasi Kredit). Ada kewajiban yang nganggur enggak? Ada tunggakan enggak? Kalau itu clear, bisa," ujarnya.

"Ketiga, dia belum pernah mendapat KUR. Kalau pernah, maka dia harus naik tingkatan. Nah, dari misalnya sebelumnya dapat Rp 100 juta, berikutnya bisa dapat Rp 200 juta. Itu bisa peningkatan," kata Kamrussamad melanjutkan.

Berita Rekomendasi

Tak hanya memfasilitasi, ia menyebut HIPKA juga akan memberikan mentoring terhadap pengelolaan uang para UMKM ini.

Selain itu, HIPKA juga akan membantu melalui pelatihan tentang neraca rugi laba dan penataan manajemen tata kelola bisnisnya.

Kamrussamad menyatakan komitmen HIPKA menyukseskan KUR melalui pendorongan UMKM memanfaatkan program ini.

Baca juga: Pendampingan Digital Marketing Sandiuno, Penjualan Produk UMKM Bandung Meningkat 50 Persen

"HIPKA berkomitmen menyukseskan program ini karena ini bunganya disubsidi oleh negara. Lalu, dijamin Pemerintah melalui Jamkrindo dan Askrindo. Ini adalah fasilitas yang sangat baik buat pelaku UMKM," ujarnya.

Ia pun berharap pada awal tahun ini, para UMKM bisa segera mengajukan KUR.

"Harapannya kepada pelaku UMKM bisa di awal tahun, di kuartal pertama ini, bisa segera mengajukan. Karena Permenko tentang KURnya sudah turun. Sehingga ini menjadi kekuatan kita," ujar Kamrussamad.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas