Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kolaborasi dengan Indomaret, Yup Beri Akses Kemudahan Bayar Nanti untuk Beli Kebutuhan Sehari-hari

Penyedia layanan bayar nanti, Yup memberikan kemudahan kepada penggunanya untuk bertransaksi berbagai kebutuhan, tak terkecuali kebutuhan sehari-hari.

Editor: Content Writer
zoom-in Kolaborasi dengan Indomaret, Yup Beri Akses Kemudahan Bayar Nanti untuk Beli Kebutuhan Sehari-hari
Istimewa
Kolaborasi dengan Indomaret, Yup berikan akses kemudahan Bayar Nanti 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai aggregator penyedia layanan bayar nanti, Yup terus memberikan kemudahan kepada penggunanya untuk bertransaksi berbagai kebutuhan, tak terkecuali kebutuhan sehari-hari.

Akses bayar nanti yang disediakan oleh Yup memungkinkan pengguna, utamanya - generasi muda yang melek teknologi untuk belanja kebutuhan sehari-hari dan diubah menjadi cicilan sesuai kebutuhan. Layanan bayar nanti kerap digandrungi oleh anak muda sebagai opsi cara bertransaksi dengan berbagai manfaat yang dirasakan. Mulai dari akses yang mudah, proses pengajuan yang cepat, hingga dapat membantu pengguna dalam mengatur keuangan mereka dengan memilih opsi pembayaran yang ada.

Saat ini Yup semakin gencar melebarkan sayap di Indonesia untuk  memperluas cakupan akses bayar nanti dalam  menunjang pemenuhan kebutuhan sehari-hari pengguna. Sebagai perwujudan langkah tersebut, Yup telah menjalin kerjasama dengan PT Indomarco Prismatama atau Indomaret sejak bulan Januari 2023.

VP of Partnership Finture Group Elok Wahyuni menyampaikan, “Kolaborasi antara Yup dan Indomaret memiliki peranan penting untuk semakin memperluas layanan bayar nanti Yup dan semakin mendekatkan Yup kepada masyarakat, terutama generasi muda dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. Banyaknya gerai Indomaret sangat mengakselerasi usaha kami dalam menjangkau masyarakat luas.”

“Melalui kolaborasi ini Yup ingin menjadi bagian dari keseharian masyarakat, lebih tepatnya menjadi solusi pemenuhan kebutuhan harian melalui akses layanan bayar nanti yang kami tawarkan. Dengan tersedianya Yup di Indomaret, masyarakat dapat menikmati akses layanan bayar nanti dengan fitur 0 persen*, cicilan hingga 12 bulan, serta limit paylater hingga 40 Juta untuk belanja kebutuhan sehari-hari mereka” lanjut Elok.

Saat ini Yup sudah bekerja sama dengan 21.500 gerai Indomaret yang tersebar di pulau Jawa.

VP of Marketing Finture Group Richard Haris menyampaikan, “Kini masyarakat bisa menikmati manfaat bayar nanti 40 hari dengan bunga 0 persen menggunakan Yup untuk berbagai transaksi. Terlebih pada bulan Ramadhan ini dan menjelang Idul Fitri, kebutuhan untuk membeli kebutuhan sehari-hari meningkat di masyarakat. Di momen inilah, kami hadir untuk memberi kemudahan masyarakat untuk berbelanja berbagai kebutuhan tersebut dengan memanfaatkan bunga 0 persen di metode pilihan bayar nanti 40 hari dari Yup di mana saja dan kapan saja.”

Berita Rekomendasi

Yup merupakan platform aggregator yang menghubungkan penggunanya untuk mendapatkan layanan bayar nanti yang disediakan oleh institusi finansial yang terdaftar dan diawasi OJK. Platform ini dioperasikan oleh PT Finture Tech Indonesia, penyelenggara Inovasi Keuangan Digital (IKD) yang tercatat pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK).”

Selain bunga 0%, Yup juga memiliki fitur lainnya yang dapat dimanfaatkan oleh konsumen untuk menunjang kesehariannya, sebagai berikut:

Cicilan hingga 12 bulan

Selain tenor 40 hari, konsumen Yup juga bisa membayar transaksinya dengan metode cicilan. Tenor cicilan yang disediakan Yup antara lain 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan. Dengan memilih metode pembayaran cicilan, konsumen bisa merasakan pembayaran tagihan lebih ringan. Manfaat cicilan hingga 12 bulan dari Yup dari Yup bisa dinikmati oleh konsumen untuk setiap transaksinya tanpa perlu membayarkan uang muka di awal.

Dana instan

Tak hanya layanan bayar nanti, sekarang konsumen bisa menikmati fitur dana instan di aplikasi Yup. Fitur dana instan belum lama ini diluncurkan oleh Yup untuk memberikan kemudahan akses pinjaman kepada konsumen. Tanpa perlu mengisi ulang informasi data pribadi lagi, konsumen sudah dapat menikmati fitur dana instan di aplikasi Yup. Konsumen hanya perlu mengajukan dana instan di aplikasi Yup dan dana akan dicairkan ke rekening pengguna.

Yup memiliki beberapa akun media sosial, diantaranya akun Instagram @thinkyup.id dan website yupindonesia.com. Pengguna Yup dapat mengakses informasi mengenai Yup dari akun-akun tersebut untuk dapat lebih tahu akan program dan layanan yang disediakan oleh Yup sebagai aggregator bayar nanti. Aplikasi Yup dapat dengan mudah ditemukan dan diunduh melalui Google PlayStore maupun AppStore.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas