Menu McDonald's x NewJeans Rilis Hari ini, Beli Paket Special Kit Bisa Klaim Postcard Ekslusif
Menu kolaborasi McD berkolaborasi dengan New Jeans resmi rilis di Indonesia hari ini, Rabu (12/7/2023)
Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Suci BangunDS
![Menu McDonald's x NewJeans Rilis Hari ini, Beli Paket Special Kit Bisa Klaim Postcard Ekslusif](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/menu-mcdonalds-x-newjeans.jpg)
TRIBUNNEWS.COM – Menu kolaborasi McD berkolaborasi dengan girlband Korea Selatan New Jeans resmi rilis di Indonesia hari ini, Rabu (12/7/2023)
"Bunnies, siapa yang udah siap untuk ke McD terdekat besok? Karena kolaborasi yang kamu tunggu-tunggu akan hadir di McDonald's mulai besok (hari ini), 12 Juli 2023 jam 11.00 siang,” jelas akun @mcdonaldsid.
Tak hanya di Indonesia saja, menu McDonald's x NewJeans “A whole new crispiness that makes us dance, a whole new Chicken World” juga hadir disejumlah negara lainnya.
Seperti di Filipina, Thailand, Indonesia, Brunei, Malaysia, Hong Kong, Taiwan, Singapura, dan Vietnam.
Baca juga: Menu Baru KFC, Nikmati Promo Spesial Kombo Hot Chili Chicken Mulai dari Rp 20.909
"Kampanye ini, yang dipimpin oleh McDonald's Korea, akan dinikmati oleh pelanggan di 10 wilayah berbeda di seluruh Asia. Kami sangat senang, karena kami pikir itu bisa menjadi kenangan khusus,” ujar juru bicara McD.
Dalam postingan di akun Instagram @mcdonaldsid, restoran cepat saji ini memperkenalkan paket makan spesial hasil kolaborasi dengan girlband pelantun “OMG” dan “Hype Boy”.
Adapun menu baru tersebut di antaranya :
1. McSpicy Chicken Burger Rp 61.000
2. 6pcs McNuggets Rp 58.500
3. 6pcs Spicy McNuggets Rp 62.000
4. PaNas Special Rp 52.000
5. PaNas Wings Large Rp 48.000
Selain menawarkan paket bundling x New Jeans, ada pula paket New Jeans Paket Special Kit McD x New Jeans seharga Rp 399.500.
Khusus pembelian paket kit ini, pecinta McD bisa mengeklaim bonus photocard member New Jeans dan beberapa merch lainnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.