Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Rambah Segmen Kapal Pesiar, Anak Usaha HUMI Kerja Sama dengan Kampus Penuhi Kebutuhan Awak

Anak usaha PT Humpuss Maritim Internasional (HUMI), yakni PT MCS Internasional (MCSI) merambah segmen bisnis kapal pesiar.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Rambah Segmen Kapal Pesiar, Anak Usaha HUMI Kerja Sama dengan Kampus Penuhi Kebutuhan Awak
File: Ingo Wagner/DPA via EPA/Al Jazeera
Ilustrasi kapal pesiar - PT MCS Internasional (MCSI) merambah segmen bisnis kapal pesiar dengan bekerja sama dengan pihak kampus. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anak usaha PT Humpuss Maritim Internasional (HUMI), yakni PT MCS Internasional (MCSI) merambah segmen bisnis kapal pesiar atau cruise yang dimulai pada tahun 2023.

Ditargetkan pembukaan lapangan kerja bagi kru kapal hingga mencapai 10 ribu orang pada tahun 2027.

"Dengan pengembangan usaha yang tersegmentasi ini, perseroan berharap mampu mengelola crew kapal hingga mencapai 10.000 orang, dengan target omset tumbuh 3 kali lipat pada tahun 2027," kata Direktur MCSI Captain Johan Novitrian dalam keterangannya, Senin (24/7/2023).

Seiring dengan hal tersebut, Johan menyebut pihaknya telah menyiapkan diri dalam penyediaan awak kapal di bagian perhotelan di mana pelatihannya didukung oleh perusahaan perekrut awak kapal asal Amerika Serikat (AS) yakni CTI Group.

Kerja sama dengan universitas dalam negeri juga dilakukan untuk membuat pusat pelatihan guna memenuhi kebutuhan awak kapal pesiar.

Baca juga: Bamsoet Dukung Pengembangan Truk Angkutan Tambang, Tongkang, Kapal Pesiar dan Kereta Listrik

"Dalam memanfaatkan momentum, kami turut menjalin kerja sama dengan beberapa universitas di dalam negeri untuk menghadirkan training center perhotelan dalam mendukung kebutuhan awak kapal pesiar," tuturnya.

Berita Rekomendasi

Ia menyampaikan pengembangan jasa pengelolaan awak kapal segmen kapal pesiar mengacu pada laporan riset Baltic International Maritime Council (BIMCO). Berdasarkan laporan tersebut, segmen kapal pesiar dan kapal pengangkut gas alam cair (LNG) punya tingkat permintaan awak kapal tertinggi di dunia.

"Dengan potensi bisnis yang semakin terbuka lebar dan kebutuhan awak kapal yang semakin tinggi, kami optimistis dapat menempatkan sekitar 10.000 awak kapal kami dengan target omset tumbuh berkelanjutan dan semoga bisa menghasilkan laba juga tumbuh 3 kali lipat dan pada tahun 2027," pungkas dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas