Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Gandeng Google Cloud, Confluent Dukung Bisnis Transformasi Pelanggan melalui Data Real Time

Google Cloud mengembangkan kemitraannya dengan Confluent untuk memberikan kemudahan bagi para pelanggan

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Sanusi
zoom-in Gandeng Google Cloud, Confluent Dukung Bisnis Transformasi Pelanggan melalui Data Real Time
Shutterstock
Ilustrasi. Google Cloud 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Google Cloud mengembangkan kemitraannya dengan Confluent untuk memberikan kemudahan bagi para pelanggan menghubungkan dan memproses aliran data real time dalam organisasi mereka.

Untuk semakin membuka akses bagi banyak perusahaan khususnya pengelolaan data secara real-time dalam skala besar, kemitraan dilakukan melalui investasi teknis, pemasaran, dan penjualan yang lebih luas.

Komitmen baru ini akan dibangun di atas pencapaian penting yang telah dicapai oleh Confluent dan Google Cloud, terutama dalam pencapaian inovasi teknis.

Baca juga: Bermitra dengan Google Cloud, Searce Transformasi Bisnis Perusahaan di Asia Pasifik

President of Field Operations Confluent Erica Schultz, mengatakan kemitraan ini membantu organisasi menyelesaikan tantangan data yang paling mendesak dan mendukung bisnis transformasi pelanggan melalui solusi data real-time.

"Juga memodernisasi platform data perusahaan dengan solusi yang dapat diandalkan dari arsitektur data on-premise dan multi-cloud ke Google Cloud," kata Erica Schultz dalam keterangannya, Minggu (3/9/2023).

Baca juga: Bermitra dengan Google Cloud, Eureka AI Kembangkan Bisnis Berbasis Kecerdasan Buatan

Dikatakan Erica, seiring makin banyaknya perusahaan yang berusaha memberikan pengalaman pelanggan yang dipersonalisasi dan operasi bisnis yang kaya akan konteks, terdapat permintaan yang semakin meningkat untuk konektivitas data real-time di berbagai lokasi untuk memperbarui aplikasi secara real-time.

Berita Rekomendasi

"Tersedia melalui Google Cloud Marketplace, Confluent merupakan jaringan penghubung yang memungkinkan data real-time dari berbagai sumber secara konstan tersedia di seluruh organisasi," katanya.

Selain itu, dengan sumber daya go-to-market yang lebih baik, akan ada lebih banyak yang mengetahui tentang nilai unik yang diberikan Confluent kepada pelanggan Google Cloud, sehingga mendorong penyelarasan yang lebih besar di seluruh tim penjualan, pemasaran, dan teknik.

Baca juga: EAD Akselerasi Infrastruktur Digital Lewat Eranya Cloud Console

Confluent memasukkan data real-time ke dalam layanan Google Cloud yang terbaik seperti BigQuery, Google Cloud Storage, Dataflow, Dataproc, dan VertexAI agar organisasi dapat membangun machine learning yang canggih, artificial intelligence (AI), dan penggunaan streaming analytics.

Sebagai contoh, ketika Confluent digunakan dengan VertexAI, pelanggan dapat membangun aplikasi AI generatif yang kuat dengan memanfaatkan model dasar Google dan menambahkannya dengan real time konteks.

Selain itu, platform streaming data yang dikelola sepenuhnya oleh Confluent secara signifikan mengurangi beban operasional, risiko, dan biaya pengelolaan Apache Kafka®.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas