Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ngobrol Banyak dengan Prabowo, Peluang Sri Mulyani Masuk Kabinet Lagi?

Menteri Keuangan Sri Mulyani bertemu Presiden Terpilih RI 2024 - 2029 Prabowo Subianto pada Senin (9/9/2024).

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ngobrol Banyak dengan Prabowo, Peluang Sri Mulyani Masuk Kabinet Lagi?
Instagram Sri Mulyani
Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Wakil Menteri Keuangan II Thomas Djiwandono bertemu Presiden Terpilih RI 2024 - 2029 Prabowo Subianto, Senin (9/9/2024). 

Sementara itu, Thomas yang duduk di seberang Sri Mulyani dan di samping kiri Prabowo, juga tertangkap sedang tersenyum di salah satu foto yang diunggah.

Soal pembahasan inti dari pertemuan ini, yaitu soal APBN 2024 dan RAPBN 2025, Thomas memandang hal itu penting dilakukan.

Dia bilang, Sri Mulyani menilai Prabowo perlu diberi tahu mengenai anggaran negara selama tiga bulan terakhir Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Ini adalah masa transisi Pak Presiden Terpilih akan nanti menjadi Presiden tanggal 20 Oktober dan Ibu Menkeu merasa perlu memberikan Presiden Terpilih saat ini posisi-posisi APBN kita di 3 bulan terakhir," ujar Thomas.

Baca juga: Sri Mulyani Temui Prabowo Hampir 3 Jam, Bahas Topik Ringan Sampai Soal APBN 2025

"Jadi itu mulainya sebenarnya di situ, tetapi tentu dilanjutkan dengan pembahasan yang sangat dalam mengenai RAPBN 2025 yang mudah-mudahan akan diketok oleh DPR di minggu depan," lanjutnya.

Sri Mulyani juga meminta berbagai arahan dari Prabowo mengenai program-program tahun depan. Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu juga menginformasikan kepada Prabowo mengenai dinamika ekonomi global.

"Jadi sekali lagi pertemuan itu sangat baik, sangat hangat, dan sangat substantif," pungkas Thomas.

BERITA REKOMENDASI

Dalam unggahan Sri Mulyani di akun Instagramnya, disebutkan bahwa nantinya outlook dari pelaksanaan APBN 2024 akan ditutup dibawah kepemimpinan Prabowo.

Baca juga: Ajak Wamenkeu, Sri Mulyani Temui Prabowo Subianto Bahas APBN

"Dengan demikian beliau mengetahui detail perkembangan pelaksanaan APBN yang sedang berjalan," tulis Sri Mulyani dalam unggahan tersebut.

Selain itu, Sri Mulyani juga turut membahas terkait perkembangan Rancangan Undang-undang Anggaran Pendapatan Belanja Negara (RUU APBN) 2025 yang masih di bahas di DPR RI.

Terlebih menyoal beberapa program usulan dari Presiden terpilih Prabowo dan anggaran yang perlu disiapkan.

"Arahan beliau sesuai program prioritas yang akan dicapai dalam Pemerintahan Baru 2024-2029. Excellent and very fruitful discussions," imbuhnya.


 

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas