Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Dukung UMKM, Agen Pegadaian Hebat Sabet Penghargaan di Ajang Mitra BUMN Champion 2024

Wanna Ria Ginting, Agen Hebat Pegadaian dari Wilayah Medan, menerima penghargaan sebagai Terbaik Pertama UMKM National Champion Kategori Distributor/B

Editor: Content Writer
zoom-in Dukung UMKM, Agen Pegadaian Hebat Sabet Penghargaan di Ajang Mitra BUMN Champion 2024
istimewa
Wanna Ria Ginting, Agen Hebat Pegadaian dari Wilayah Medan, menerima penghargaan sebagai Terbaik Pertama UMKM National Champion Kategori Distributor/Broker dalam ajang Mitra BUMN Champion 2024 di Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM – PT Pegadaian berhasil meraih prestasi membanggakan dalam ajang Mitra BUMN Champion 2024 yang digelar oleh Kementerian BUMN. Agen Hebat Pegadaian, Wanna Ria Ginting, dinobatkan sebagai Terbaik Pertama UMKM National Champion Kategori Distributor/Broker. Penghargaan ini diberikan dalam sebuah acara di Jakarta, Kamis (10/10), dan diterima langsung oleh Wanna, yang mewakili Pegadaian Wilayah Medan.

Acara tersebut merupakan bagian dari program penghargaan Mitra BUMN Champion 2024 yang bertujuan untuk mengapresiasi mitra-mitra yang berkontribusi signifikan dalam mendukung kinerja BUMN. Sebanyak 303 mitra dari berbagai kluster BUMN diusulkan, dan hanya 54 mitra yang terpilih untuk bersaing dalam empat kategori. Dalam kategori distributor/broker, Pegadaian melalui Agen Hebatnya berhasil unggul.

Turut hadir Wakil Menteri BUMN RI Bapak Kartika Wirjoatmodjo beserta Jajaran Pejabat Kementerian BUMN, serta Direktur Utama PT Pegadaian Bapak Damar Latri Setiawan. Damar menyatakan apresiasinya terhadap Kementerian BUMN dan harapannya agar Agen Pegadaian Hebat dapat terus bertumbuh dan naik kelas.

“Alhamdulillah kami sangat bersyukur apa yang kami jalankan selama ini untuk mendukung UMKM naik kelas perlahan semakin terlihat hasilnya. Terimakasih kepada Kementerian BUMN yang telah menggelar wadah apresiasi ini sebagai pemantik semangat bagi perusahaan dan para agen untuk terus bertumbuh. Sekali lagi selamat kepada Ibu Wanna, yang telah berhasil meraih terbaik pertama di kategori distributor, semoga Agen Hebat Pegadaian semua sukses dan terus meningkat produk dan omzetnya sehingga dapat bersaing tidak hanya secara nasional namun juga di kancah global,” ungkap Damar.

Hingga saat ini, tercatat ada 241 ribu lebih Agen Pegadaian Hebat yang telah menjadi perpanjangan tangan Pegadaian dalam membantu nasabah bertransaksi hingga ke pelosok negeri yang belum terjangkau oleh Outlet Pegadaian. Kinerja Ibu Wanna sendiri sebagai mitra agen terbilang sangat mengesankan, omzet Januari sampai 20 September 2024 yang dihasilkannya saja telah mencapai Rp 65,488 Miliar dan Outstanding Loan sebesar Rp 13,663 Miliar. Hal ini mencerminkan bahwa Ibu Wanna sebagai Agen Pegadaian turut berperan  dalam mendorong bisnis perusahaan ke level yang lebih tinggi.

Sebagai program refreshment bagi para Agen Hebat, Pegadaian juga menggelar program Challenge Agen Pegadaian bertajuk Tantangan 10, dimana para Agen Pegadaian ditantang untuk mencapai omset Rp 10 miliar. Program ini sebagai program refreshing untuk seluruh Agen Pegadaian Hebat seluruh Indonesia yang sekaligus menjadi ajang racing (kompetisi) bagi para agen dalam upaya meningkatkan kinerja bisnis keagenan. Beragam reward bisa diraih oleh para Agen mulai dari wisata domestik, luar negeri, umroh, hingga sejumlah saldo Tabungan Emas Pegadaian. 

Mau jadi Agen Hebat Pegadaian? Caranya mudah. Calon agen harus mempunyai toko/warung atau rumah yang dapat dijadikan tempat transaksi serta menyiapkan beberapa syarat administrasi untuk pendaftaran online melalui Aplikasi Agen Pegadaian yang dapat di-download melalui Playstore.

Baca juga: Dorong Industri Kerajinan Go Global, Pegadaian Hadirkan UMKM Binaan di Inacraft 2024

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas