Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tiko dan Dony Datang ke Prabowo: Siap Jadi Wakil Menteri?

Kartika Wirjoatmodjo terlihat menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024).

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Tiko dan Dony Datang ke Prabowo: Siap Jadi Wakil Menteri?
Bambang Ismoyo/Tribunnews.com
Kartika Wirjoatmodjo dan Dony Oskaria menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). Keduanya mengenakan batik berwarna cokelat-hitam. 

 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kartika Wirjoatmodjo terlihat menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024).

Pria yang akrab disapa Tiko ini, hadir sekitar pukul 14.00 WIB.

Tak sendirian menyambangi kediaman Prabowo, Tiko hadir bersama salah satu Bos perusahaan pelat merah yakni Dony Oskaria yang merupakan Direktur Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney.

Baca juga: Pemuda Muhammadiyah Bangga Abdul Muti Masuk Kabinet Prabowo Singgung Rekam Jejak di Dunia Pendidikan

Tiko dan Dony masuk ke rumah Prabowo secara bersamaan. Setelah 30 menit berselang, mereka berdua keluar.

Ketika ditanya oleh awak media terkait apakah bakal kembali lagi diangkat sebagai Wakil Menteri, Tiko tersenyum sembari menunjuk Dony.

BERITA REKOMENDASI

"Saya kan melanjutkan. Nih ada yang baru (menunjuk Dony)" ucap Tiko.

Eks Direktur Utama Bank Mandiri ini juga mengungkapkan, dirinya akan bekerja keras bersama Tim Prabowo Subianto

Tujuan utamanya untuk memberikan kontribusi lebih kepada masyarakat, dan diharapkan kinerja BUMN bakal lebih berkembang.

"Pokoknya kita akan kerja keras dan akan loyal kepada pemerintahan pak Prabowo dan Mas Gibran dan BUMN kita harapkan semakin maju dan semakin berkontribusi buat masyarakat," beber Tiko.

Sementara, Dony tak banyak memberikan tanggapannya.

Secara tak langsung, dirinya memberikan kode bahwa dirinya akan bekerjasama dengan Tiko di bawah Kementerian yang sama.

"(Jadi Wakil Menteri) Iya, sama pak Tiko," pungkasnya.

Baca juga: Prabowo Ingin Kabinet Super Tim: Panggil 49 Calon Menteri ke Kertanegara, Ini Jawaban Mereka

Sebagai informasi, Prabowo Subianto memanggil sejumlah nama atau tokoh untuk mengisi jabatan Wakil Menteri di Kabinet 2024-2029.

Sebelumnya, pada kemarin (14/10/2024) Prabowo telah memanggil nama-nama calon Menteri. Diantaranya seperti Sri Mulyani, Erick Thohir, Sakti Wahyu Trenggono, hingga Agus Gumiwang Kartasasmita.

 

Konten ini disempurnakan menggunakan Kecerdasan Buatan (AI).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas