Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Bertemu Presiden Prabowo, Para Pengusaha AS Tertarik Investasi di Indonesia 

Presiden Prabowo lalu menyampaikan mengenai komitmen pemerintah Indonesia untuk menjaga investasi agar terus meningkat

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Bertemu Presiden Prabowo, Para Pengusaha AS Tertarik Investasi di Indonesia 
Dok. Setpres
Presiden Indonesia Prabowo Subianto menerima 50 pengusaha asal Amerika Serikat (AS) di Istana Negara, Jakarta, Selasa (3/12/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menerima 50 pengusaha asal Amerika Serikat (AS) di Istana Negara, Jakarta, Selasa (3/12/2024).

Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Rosan Roeslani mengatakan bahwa para pengusaha tersebut menyampaikan ketertarikannya berinvestasi di Indonesia.

"Dan pada intinya yang bisa saya sampaikan bahwa mereka sangat excited karena kebanyakan mereka juga sudah berinvestasi di Indonesia, dan ada juga yang akan berinvestasi di Indonesia," kata Rosan.

Baca juga: Yakinkan Investor Global, Menko Airlangga Beberkan Indikator Positif Ekonomi Indonesia

Menurut Rosan sebagian pengusaha yang telah menanamkan modalnya di Indonesia tersebut menyatakan akan meningkatkan investasinya.

Mereka yakin dengan pemerintahan Prabowo Subianto yang telah menunjukkan komitmen dalam menjaga iklim investasi.

"Karena mereka mempunyai keyakinan dengan pemerintahan pak prabowo yang menunjukkan komitmennya untuk trus mengembangkan iklim investasi di indonesia, terus mengembangkan Ease of doing business di indonesia," katanya.

Berita Rekomendasi

 

 

Rosan mengatakan lebih dari 11 pertanyaan yang disampaikan para pengusaha kepada Presiden Prabowo dalam pertemuan tersebut.

Presiden Prabowo lalu menyampaikan mengenai komitmen pemerintah Indonesia untuk menjaga investasi agar terus meningkat.

"Baik yang sudah masuk ke Indonesia maupun yang akan masuk ke indonesia dan berkolaborasi juga dengan para investor dalam negeri," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas