2025 Jadi Momen Krusial di Industri, Platform Kripto Tambah Fitur Anyar
Harga sejumlah token kripto seperti Bitcoin yang terus naik, mendorong minat investor kripto berinvestasi.
Editor: Choirul Arifin
Jordan bilang, pihaknya selalu terbuka untuk mendengarkan masukan dari para investor selain juga terus memperluas daftar aset kripto dengan me-listing berbagai koin baru di platform.
Baca juga: Pesona Aset Digital Pikat Masyarakat, Bappebti: Transaksi Kripto Tembus Rp475 M Sepanjang 2024
Baru-baru ini pihaknya menambahkan beberapa koin yang tengah naik daun di kalangan komunitas crypto Indonesia, termasuk Supra, Hyperliquid (Hype), Pudgy Penguins (Pengcu), Just a Chill Guy (Chillguy), dan 32 koin lainnya.
Penambahan koin-koin ini memberikan lebih banyak pilihan bagi pengguna untuk berinvestasi di proyek-proyek yang sedang berkembang, sehingga mereka tidak perlu khawatir melewatkan momentum investasi di pasar crypto yang sangat cepat.
Peluncuran fitur-fitur baru ini juga didorong oleh kondisi pasar crypto saat ini. Bitcoin, sebagai aset utama di dunia crypto, telah mencetak rekor all-time high (ATH) beberapa kali dalam beberapa bulan terakhir.
Laporan Reporter Dina Mirayanti Hutauruk l Sumber: Kontan