Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Konglomerat RI Diminta Bantu Masyarakat Miskin Hadapi Virus Corona

pandemi virus corona atau Covid-19 berdampak kepada kehidupan masyarakat, baik secara sosial maupun ekonomi, khususnya dari kalangan bawah

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Konglomerat RI Diminta Bantu Masyarakat Miskin Hadapi Virus Corona
SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ
PERSIAPAN - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (Corona Virus) Provinsi Jawa Timur menyiapkan penyemprotan desinfektan kepada Driver Ojek Online (Ojol) untuk mengantisipasi penularan Covid-19 di depan Gedung Negara Grahadi, JL Gubernur Suryo, Surabaya, Minggu (22/3). Penyemprotan desinfektan untuk kendaraan transportasi roda dua sudah dilakukan sejak tiga hari yang lalu. SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gerakan Hidupkan Masyarakat Sejahtera (HMS) mengajak konglomerat maupun bankir di Indonesia, menyumbangkan penghasilannya kepada dalam membantu penanganan virus corona.

Sekjen HMS Hardjuno Wiwoho mengatakan, pandemi virus corona atau Covid-19 berdampak kepada kehidupan masyarakat, baik secara sosial maupun ekonomi, khususnya dari kalangan bawah.

"Keluarga berpendapatan rendah akan menghadapi beban dan tekanan ganda akibat Covid-19. Oleh karena itu, para bankir dan konglomerat yang selama ini menikmati subsidi bunga obligasi rekap, ayo support dan sejahterakan masyarakat," ujar Hardjuno dalam keterangannya, Jakarta, Jumat (27/3/2020).

Baca: Antisipasi Virus Corona, Pertunjukan Teater Koma Lakon Sampek Engtay Ditunda

Ia pun mengimbau, bantuan ke masyarakat jangan dijadikan untuk mencari panggung, tetapi baiknya langsung disalurkan kepada keluarga-keluarga yang tidak mampu di berbagai daerah.

"Harus saling mengulurkan tangan, berbagi dengan sesama manusia," ucapnya.

Di sisi lain, Hardjuno meminta kepada pilitikus di tanah airbuntuk menghilangkan sejenak perbedaan pandangan politiknya saat ini dan bersatu mengatasi wabah virus corona.

Baca: Ini Payung Hukum Polri dalam Membubarkan Kerumunan Terkait Corona

"Lupakan dulu perbedaan sikap politik, saatnya sekarang bersatu, bekerjasama dan membangun energi kolektif mengatasi virus corona," paparnya.

Berita Rekomendasi

"Tanpa ada kerjasama, saya kira agak susah bagi pemerintah mengatasi penyebaran virus ini," sambungnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas