Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rentan Tertular Corona, Pasien Cuci Darah Tuntut Rumah Sakit Sedikan Ruang Isolasi Khusus

Ketua KPCDI, Tony Samosir menyesalkan ketidaksiapan rumah sakit rujukan dalam menangani pasien covid-19, khususnya bagi pasien cuci darah.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Rentan Tertular Corona, Pasien Cuci Darah Tuntut Rumah Sakit Sedikan Ruang Isolasi Khusus
SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA
Pasien melakukan cuci darah menggunakan mesin cuci darah (hemodialisis) di Ruang Instalasi Dialisis Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin, Banda Aceh, Rabu (21/5/2014). Setiap harinya petugas melayani 40-50 pasien yang melakukan cuci darah di rumah sakit rersebut. (SERAMBI Indonesia/BUDI FATRIA) 

TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum Komunitas Pasien Cuci Darah Indonesia (KPCDI), Tony Samosir menyesalkan ketidaksiapan rumah sakit rujukan dalam menangani pasien covid-19, khususnya bagi pasien cuci darah.

Tony menyebut seorang pasien cuci darah bernama Suhantono dinyatakan dengan status PDP (Pasien Dalam Pengawasan) Covid-19 tidak mendapatkan pelayanan maksimal di satu rumah sakit milik pemerintah di Jakarta.

"Di sana pasien dirawat di ruang isolasi. Sayangnya, si pasien tidak segera dilakukan tindakan hemodialisa, harus menunggu hasil apakah pasien positif virus tersebut atau tidak,” ungkap Tony dalam keterangan tertulisnya, Selasa (31/3/2020).

Baca: Marak Hand Sanitizer Abal-abal di Tengah Wabah Corona, Dokter Jelaskan Cara Pilih yang Aman

Baca: Update Corona di Seluruh Dunia 30 Maret 2020: 741.774 Kasus Aktif, 156.602 Sembuh

Baca: Selain Tak Efektif Cegah Virus Corona, Penyemprotan Disinfektan Juga Bahaya Bagi Tubuh

Menurut Tony kalau harus seminggu lagi cuci darah maka nyawa si pasien akan terancam.

Apalagi si pasien sudah beberapa hari tidak melakukan hemodialisa.

“Racun dan cairan sudah menumpuk. Pasien saat ini menderita sekali. Bila nyawanya melayang bukan karena virus corona, tetapi tidak mendapat pelayanan cuci darah"

"Status PDP kan belum tentu positif terinfeksi?” tandas Tony yang juga pasien transplantasi ginjal ini.

BERITA TERKAIT

Tuntut Lengkapi Fasilitas

Tony menjelaskan pihaknya telah mendengar Perhimpunan Nefrologi Indonesia (PERNEFRI) telah mengeluarkan SOP untuk menangani pasien gagal ginjal dalam situasi wabah virus corona ini.

“Kami mendukung langkah pencegahan yang diatur oleh organisasi profesi bila pasien ODP, PDP apalagi suspect virus corona harus dikarantina, dan tidak cuci darah berbarengan dengan pasien lainnya"

"Jadi, tuntutan kami lengkapi semua rumah sakit dengan fasilitas hemodialisa dalam ruang isolasi, terutama rumah sakit rujukan dan termasuk di wisma atlet,” serunya.

Tony memandang, dengan fasilitas hemodialisa tidak tersedia ditambah dengan situasi merebaknya Covid-19 membuat pasien cuci darah rentan.

Baca: Cegah Penyebaran Corona, McDonalds Indonesia Tutup Sementara Layanan Makan di Tempat Mulai Besok

Baca: Banyak Calon Pengantin Batalkan Pesanan Baju di Butik Asri Welas karena Virus Corona

Baca: Dinyatakan Sembuh dari Corona, Yana Mulyana Ungkap Sempat Curiga pada Kondisi Tubuhnya

“Apalagi, pasien cuci darah itu sangat rentan demam karena infeksi benda asing seperti alat kateter dan sesak karena kelebihan cairan” jelasnya lagi.

Dalam situasi krisis ini, Tony juga meminta BPJS Kesehatan tidak melakukan pemutusan kerja sama dengan rumah sakit yang memiliki layanan hemodialisa.

Seperti yang terjadi di satu rumah sakit di Kota Medan telah diputus kerjasamanya dengan BPjS Kesehatan.

"Sekitar 70 pasien cuci darah di sana kebingungan karena rumah sakit lainnya sudah melakukan kebijakan tidak menerima lagi pasien dari luar, dalam situasi wabah virus corona"

"Nyawa mereka sekarang terancam karena belum ada solusi yang jelas,” pungkasnya.

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas