Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS: Pasien Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 23 Jadi 144 Orang

Sampai saat ini yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Sumbar adalah sebanyak 144 orang.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in BREAKING NEWS: Pasien Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 23 Jadi 144 Orang
Rezi Azwar/Tribun Padang
Seorang lelaki tergeletak di tepi jalan tepat di depan SMPN 4 Padang di Pulau Karam, Kelurahan Kampung Pondok, Kelurahan Kampung Pomdok, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (7/4/2020) siang sesaat dievakuasi sejumlah petugas kepolisian dan medis lainnya. 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rizka Desri Yusfita

TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Hingga Selasa (28/4/2020) pagi pukul 10.00 WIB, jumlah pasien positif Covid-19 di Sumatera Barat (Sumbar) mencapai 144 orang.

Jumlah ini naik 23 kasus dibandingkan data terakhir pada Senin (27/4/2020) dengan total 121 kasus positif Covid-19.

"Hari ini Selasa 28 April 2020, terjadi penambahan positif terinfeksi Covid-19 di Sumatera Barat sebanyak 23 orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal melalui keterangan tertulis yang diterima TribunPadang.com.

Sehingga, sampai saat ini yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Sumbar adalah sebanyak 144 orang.

Belum ada keterangan lebih lanjut dari Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar terkait penambahan pasien positif yang cukup signifikan ini.

"Nanti pukul 15.00 WIB akan dipublish detailnya," tambah Jasman Rizal.

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di Tribunpadang.com dengan judul BREAKING NEWS: Bertambah 23 Orang Pasien Positif Covid-19 di Sumbar Naik Drastis Jadi 144 Orang

Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas