Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Terinfeksi Karena Sering Makan di Restoran, Dokter Rumah Sakit Bangka Positif Covid-19

Direktur RS Siloam Bangka Tengah, Eusebiusyuvens C. Waruwu mengatakan dokter positif covid-19 bukan terinfeksi karena menangani pasien.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Diduga Terinfeksi Karena Sering Makan di Restoran, Dokter Rumah Sakit Bangka Positif Covid-19
Kompas.com
Ilustrasi dokter. 

Tidak Ada Gejala

Sebelumnya, Eusebiusyuvens C. Waruwu memberikan penjelasan mengenai hal tersebut.

Diakuinya, tim medis tersebut adalah seorang dokter.

"Langkah yang kita ambil, kita sudah karantina staf terkait ini, begitu hasil diketahui positif ," ujar Eusebiusyuvens saat dihubungi bangkapos.com, Kamis (21/5/2020).

Dokter positif covid-19 ini dalam keadaan tidak ada gejala dan sehat serta sedang dikarantina di mess yang sudah difasilitasi RS Siloam agar mudah diawasi.

Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa orang-orang yang ada kontak dengan pasien tersebut akan dilakukan skrining.

"Kita juga telusuri dia bertemu dengan siapa saja. Kami juga lakukan skrining secara berkala untuk semua staf kita," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

RS Siloam juga dalam menangani hal ini melakukan berbagai prosedur sesuai protokol kesehatan.

"Kita juga selalu gunakan masker setiap saat sehingga resiko transmisi lebih kecil, kita lakukan skrining dengan rapid test bila reaktif akan kita rumahkan,"lanjutnya.

RS Siloam juga mengantisipasi cegah covid-19 dengan berbagai cara meliputi pasien yang berkunjung dilakukan skrining, selalu menawarkan rapid test, ruangan dibersihkan setiap sore, tata udara dilengkapi dengan sinar UV, besuk tidak diperbolehkan, jumlah penunggu dibatasi dan selalu mengajak gunakan alat pelindung diri seperti masker.

Hasil Swab Positif

Sebelumnya diberitakan, satu orang petugas medis rumah sakit di Bangka Tengah dikabarkan terpapar Virus Corona (Covid-19).


Kabar tersebut berdasarkan informasi yang diterima Bangkapos.com dari Juru Bicara (Jubir) Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Babel, Andi Budi Prayitno, Rabu (20/5/2020) malam.

"Benar, memang ada satu orang tenaga medis rumah sakit di seputaran Kota Pangkalpinang," jelasnya.

Halaman
123
Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas