Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bertambah 2.775, Kini Total Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Berjumlah 177.571

Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memperbarui data kasus positif corona di Indonesia, Selasa (1/9/2020).

Penulis: Reza Deni
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Bertambah 2.775, Kini Total Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Berjumlah 177.571
freepik
Ilustrasi Covid-19 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memperbarui data kasus positif corona di Indonesia, Selasa (1/9/2020).

Berdasarkan data situs covid19.go.id, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 2.775 orang.

Kini total kasus positif Covid-19 di Indonesia berjumlah 177.571 orang.

Angka tambahan ini seperti diketahui meningkat dibanding Senin kemarin yang mencapai 2.743 kasus.

Data tersebut juga menunjukkan adanya penambahan pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 2.098 pasien.

Baca: Novel Baswedan, Istri, dan Empat Anaknya Positif Covid-19

Kini total pasien Covid-19 yang sembuh berjumlah 128.057 orang.

Berita Rekomendasi

Untuk angka meninggal dunia kini berjumlah 7.505 orang setelah ada penambahan kasus meninggal hari ini sebanyak 88 orang.

Jumlah Suspek per hari ini tercatat sebanyak 80.675 orang, lebih tinggi ketimbang Senin kemarin yang sejumlah 79.410 orang.

Baca: Jokowi Ingatkan Para Gubernur: Hati-hati yang Angka Covid-19 Masih Tinggi

Seperti diketahui, pada Senin (31/8/2020) kemarin, kasus positif Covid-19 total sebanyak 174.796 kasus.

Sementara, jumlah pasien sudah sembuh menjadi 125.959 orang dan total pasien meninggal dunia sejumlah 7.417 orang.

Cara Mencegah Penularan Virus Corona

Penularan virus corona dapat dilakukan tindakan pencegahan agar tidak tertular sebagai berikut:

1. Menjaga kesehatan dan kebugaran agar sistem imunitas tubuh meningkat.

2. Mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, atau menggunakan alkohol 70-80% handrub, sesuai langkah-langkah mencuci tangan yang benar.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas