Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pakai APD Merah-Putih, Pahlawan Covid Peringati Hari Pahlawan di Wisma Atlet

Inspektur upacara Mayjen TNi Tugas Ratmono mengatakan, peringatan Hari Pahlawan tahun ini adalah peringatan bersejarah.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pakai APD Merah-Putih, Pahlawan Covid Peringati Hari Pahlawan di Wisma Atlet
HandOut/Istimewa
Suasana upacara peringatan Hari Pahlawan ke-75 di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta memperingati di area Wisma Atlet, Selasa (10/11/2020). 

Jumlah pasien yang sembuh dan dipulangkan lebih banyak dari jumlah pasien baru yang masuk ke Wisma Atlet.

Usai upacara Letkol Laut drg M Arifin optimis bahwa badai pandemi covid 19 ini pasti berlalu. 

Baca juga: Update 9 November: 1.036 Pasien Positif Covid-19 Dirawat di Tower 6 dan 7 RS Wisma Atlet

"Peringatan Hari Pahlawan tahun ini dengan APD lengkap adalah yang pertama dan terakhir. Di tahun mendatang kita akan memperingati Hari Pahlawan secara normal lagi," tegas M Arifin.

Lebih lanjut komandam lapangan RSDC Wisma Atlet ini mengatakan, kekompakan para nakes di Wisma Atlet sebagai pejuang kemanusiaan, telah menginspirasi warga yang juga secara kompak melawan covid 19. Buktinya, jumlah warga yang dirawat di Wisma Atlet menurun secara derastis.

Menurut M Arifin, peringatan Hari Pahlawan di masa pandemi ini, menjadi momentum untuk memperkuat perjuangan warga melawan covid-19. 

"Karena sesungguhnya wargalah yang menjadi garda terdepan dalam memutus rantai penyebaran covid 19," kata M Arifin.

Dua orang pasien yang hari ini selesai menjalani masa isolasi di Wisma Atlet, W dan RN menyampaikan ucapan terimakasih langsung kepada Letkol Laut drg M Arifin di lokasi upacara Hari Pahlawan.

Berita Rekomendasi

Kedua pasien wanita ini meyampaikan apresiasi dan penghargaanya atas pelayanan dan perawatan nakes Wisma Atlet selama 14 hari menjalani isolasi.

Menanggapi apresiasi kedua pasien covid 19 tersebut, di hadapan para nakes lainnya M Arifin memberikan hadiah karangan bunga kepada kedua pasien itu dengan disambut tepuk tangan para nakes.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas