Per 24 Maret Tercatat 123.926 Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memperbarui data terkait penanganan virus Corona di Indonesia, pada Rabu (24/3/2021).
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memperbarui data terkait penanganan virus Corona di Indonesia, pada Rabu (24/3/2021).
Dilihat dari data di situs resmi covid19.go.id, terjadi penurunan jumlah kasus aktif Covid-19 sebanyak 2.513 kasus.
Sehingga, terdapat 123.926 kasus aktif Covid-19.
Sebelumnya, pada Selasa (23/3/2021) kasus aktif Covid-19 mencapai 126.439 orang setalah mengalami penurunan jumlah kasus aktif Covid-19 sebanyak 1.811 kasus.
Satgas juga mencatat terjadi penambahan pasien terkonfirmasi sebanyak 5.227 orang, sehingga total kasus positif Covid-19 sebanyak 1.476.452 orang.
Baca juga: Update Corona di Indonesia 24 Maret 2021: Satgas Pantau 46.685 Suspek Covid-19
Angka tambahan ini seperti diketahui menurun ketimbang pada hari Selasa kemarin, yang mencapai 5.297 kasus.
Data tersebut juga menunjukkan penambahan pasien sembuh mencapai 7.622 orang.
Adapun total pasien sembuh secara keseluruhan sebanyak 1.312.543 orang.
Sementara, jumlah yang meninggal dunia menjadi 39.983 orang setelah ada penambahan kasus meninggal hari ini sebanyak 118 orang.
Jumlah Suspek yang dipantau per hari ini tercatat sebanyak 46.685 orang.
Adapun spesimen yang diperiksa hari ini sebesar 72.278 spesimen.
Seperti diketahui, pada Selasa (23/3/2021) kemarin, kasus positif Covid-19 total sebanyak 1.471.225 kasus.
Sementara, jumlah pasien sudah sembuh menjadi 1.304.921 orang.
Adapun total pasien meninggal dunia sejumlah 39.865 orang.