Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

3,8 Juta Vaksin AstraZeneca Tiba Malam Ini, Total Indonesia Telah Dapatkan 67,4 Juta Dosis Vaksin

Sebanyak 3,8 Juta Vaksin AstraZeneca tiba di Indonesia pada Senin (26/4/2021) malam.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in 3,8 Juta Vaksin AstraZeneca Tiba Malam Ini, Total Indonesia Telah Dapatkan 67,4 Juta Dosis Vaksin
ENDRIK SCHMIDT / DPA-ZENTRALBILD / DPA PICTURE-ALLIANCE MELALUI AFP
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Sebanyak 3,8 Juta Vaksin AstraZeneca tiba di Indonesia pada Senin (26/4/2021) malam.

Vaksin tersebut merupakan pengiriman kedua dari hasil kerjasama multilateral pemerintah Indonesia dengan GAVI (Global Alliance for Vaccine and Immunization).

"Alhamdulillah dengan mengucap puji syukur kepada Allah, pada malam hari ini Indonesia menerima batch ke dua vaksin dari jalur multilateral yaitu dari Covax facility berupa vaksin jadi AstraZeneca, sebesar 3.852.000 dosis," kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di Bandara Soekarno-Hatta,  Jakarta, Senin (26/4/2021).

Sebelumnya pada 3 Maret lalu, kata Retno, vaksin serupa tiba di Indonesia sebanyak 1,1 juta dosis.

Baca juga: Apa Itu Miokarditis? Peradangan Jantung yang Dialami Beberapa Penerima Vaksin Pfizer di Israel

Dengan kedatangan vaksin ini maka Indonesia telah menerima vaksin AstraZenaca dari Covax facility sebesar 4.965.600 juta dosis secara gratis.

"Jika kita gabungkan vaksin dari jalur multilateral dan dari jalur bilateral maka sejauh ini vaksin yang telah tiba di Indonesia adalah berjumlah 67.465.600 dosis," katanya.

Indonesia, kata Retno, terus mengupayakan ketersediaan vaksin bagi kebutuhan dalam negeri sambil terus memperjuangkan kesetaraan akses vaksin bagi semua negara, salah satunya dengan terus aktif dalam pembahasan isu vaksin dunia.

Berita Rekomendasi

"Indonesia duduk sebagai salah satu Co-Chairs COVAX Advance Market Commitment Engagement Group (COVAX-AMC EG)," pungkas Retno. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas