Tenaga Kesehatan akan Dapat Suntikan Dosis Ketiga Vaksin Covid-19
Para tenaga kesehatan (nakes) dikabarkan akan mendapat suntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga dengan vaksin Moderna.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Arif Fajar Nasucha
Menurutnya, pencapaian tersebut bisa dibandingkan dengan negara-negara maju.
Baca juga: Vaksin Covid-19 Berbayar Berlaku Mulai Besok, Stafsus Menteri BUMN: Vaksin Gratis Tetap Jalan
"Beberapa provinsi, seperti Bali, sudah lebih dari 70 persen rakyatnya menerima suntikan yang pertama. Demikian juga untuk DKI Jakarta, sudah lebih dari 50 persen rakyatnya mendapatkan suntikan pertama."
"Saya melihat ini adalah suatu prestasi yang comparable dengan banyak negara-negara bagian atau provinsi-provinsi atau kota-kota besar, bahkan di negara maju di seluruh dunia untuk bisa lebih dari 70 persen atau 50 persen mendapatkan suntikan yang pertama," ujarnya.
Dalam kesempatan itu Menkes juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat dan Pemerintah AS atas dukungan dalam penanganan pandemi yang diberikan kepada Indonesia.
Vaksin Moderna ini diberikan oleh AS kepada Indonesia dengan skema dose-sharing melalui kerja sama multilateral COVAX Facility.
"Terima kasih atas dukungan dari rakyat dan Pemerintah Amerika yang mau membantu program vaksinasi Indonesia dengan pengiriman Moderna ke Indonesia sebanyak 4,5 juta dosis secara bertahap."
"Apa yang telah Anda lakukan tidak hanya memberikan bantuan kepada Indonesia sebagai bangsa, tetapi juga menunjukkan penghargaan kepada kemanusiaan," pungkasnya.
Baca juga: 2 Cara Cek dan Download Sertifikat Vaksin Covid-19, Login pedulilindungi.id atau via Aplikasi di HP
Untuk diketahui, dengan ketibaan vaksin Moderna ini, Indonesia telah mengamankan sebanyak 122.735.260 juta dosis vaksin.
Jumlah ini gabungan vaksin dalam bentuk jadi maupun bahan baku.
Adapun rinciannya sebagai berikut :
- Vaksin Sinovac sebanyak 108,5 juta dosis yang sebagian besar berbentuk bahan baku.
- AstraZeneca dalam bentuk vaksin jadi yang diperoleh dari jalur COVAX Facility sebesar 8.236.800 dosis dan 998.400 dosis merupakan dukungan dose-sharing bilateral dari Pemerintah Jepang.
- Sinopharm 2 juta dosis vaksin jadi, termasuk di dalamnya 500 ribu dosis dukungan Pemerintah Uni Emirat Arab.
- Moderna melalui dukungan doses-sharing Pemerintah AS melalui COVAX Facility sebanyak 3.000.060 dosis vaksin jadi.